Outing Class Ke Taman Kyai Langgeng Magelang : MIN 3 Bantul Sasar Pembelajaran Kontekstual dan Pembentukan Karakter
Bantul (MIN 3 Bantul) - Kamis (04/05) MIN 3 Bantul melaksanakan pembelajaran di luar kelas atau yang dikenal dengan istilah outing class bertempat di Taman Kyai Langgeng Magelang. Kegiatan ini diikuti oleh peserta didik kelas V dan VI dengan jumlah sekitar 100 orang. Rombongan outing class berangkat menggunakan 1 armada bis besar dan 2 armada bis sedang dari MIN 3 Bantul pukul 07.00 wib dengan prosesi pemberangkatan dan do’a yang dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah.
Pembelajaran kontekstual dan tadabur alam adalah konsep yang diangkat dalam kegiatan ini sehingga memilih Taman Kyai Langgeng sebagai destinasi outing class. Kami berusaha seoptimal mungkin untuk memberikan layanan Pendidikan kepada peserta didik secara komprehensif sehingga mereka memiliki tidak sekedar pengetahuan dan ketrampilan yang didapatkan di dalam kelas atau lingkungan madrasah. Namun mereka juga mendapatkan pengalaman langsung dan pengetahuan dari lingkungan luar yang mendukung pembelajaran, Papar Umi Hanik Komariyah, Ketua Panitia Outing Class.
Outing Class dimulai dengan outbond sederhana dan games ringan materi kepramukaan yang dibawakan oleh Kak Heri, Pembina pramuka MIN 3 Bantul untuk membentuk karakter siswa. Kemudian dilanjutkan dengan tadabur alam serta menjelajahi pengetahuan yang ada di Taman Kyai Langgeng, khususnya berkaitan dengan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Hanik Nurul Hidayah, Kepala MIN 3 Bantul menyampaikan bahwa peserta didik membutuhkan keseimbangan terutama dalam suasana dan kondisi belajar. Kegiatan pembelajaran di luar kelas sangat penting untuk menjaga ritme mental peserta didik. Diharapkan dengan kegiatan ini maka prestasi mereka akan semakin meningkat, terutama kelas 6 yang sebentar lagi akan melaksanakan ASPD. (agassa)