Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

MTsN 6 Bantul Bekerja Sama dengan Puskesmas Pleret Lakukan Penjaringan Kesehatan

Dikirim oleh Sugiyono pada 26 February 2024

Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTs Negeri 6 Bantul bekerjasama dengan TIM medis Puskesmas Pleret telah menyelenggarakan penjaringan kesehatan pada Kamis dan Jumat ( 22 - 23 /02 ). Sasaran penjaringan adalah siswa kelas VII dan VIII  putra maupun putri.Adapun tujuan penjaringan ini adalah untuk menjaring kesehatan siswa yang meliputi kesehatan umum pemeriksaan tensi dan denyut jantung, kesehatan gigi, telinga, dan kesehatan mata.

Dalam sambutanya kepala MTs Negeri 6 Bantul, Mafrudah, memberika pesan pada para siswa pentingnya rutin melakukan pemeriksaan kesehatan." Anak-anak silahkan diikuti proses pemeriksaan kesehatan ini, yang perlu dirujuk untuk pengobatan lebih lanjut tidak usah takut, ikuti saran TIM kesehatan Insyaallah itu semua  untuk kesehatan para siswa, badan yang sehat terdapat jiwa yang sehat, ini harapan kita semua, seperti halnya para siswa dapat beraktifitas belajar dengan baik prestasi tinggi akhlak terpuji, ini sesuai dengan motto MTs Negeri 6 Bantul," ujar Mafrudah.


Selain itu menurut Muhammad Zen, selaku guru dan petugas UKS menuturkan bahwa seluruh siswa kelas VII dan kelas VIII diikutkan dalam penjaringan ini. "Hasil penjaringan hari ini akan direkap petugas UKS kemudian rujukan dari TIM kesehatan di sampaikan kepada siswa ataupun orang tua wali murid dengan edukasi secukupnya terkait rujukan yang harus segera ditindak lanjuti tersebut," ujar Muhammad Zen.


Rata-rata siswa  dirujuk karena  kesehatan gigi dan telinga yang menjadi temuan dari TIM medis. Kemungkinan dikarenakan para siswa kurang memperhatikan dan kurang menerapkan pola kebersihan diri. Apalagi sebagian siswa  tinggal di pondok jadi masih butuh edukasi tentang kebersihan diri. (str/put)