MTsN 1 Bantul Gelar Rapat Persiapan Menuju Madrasah Adiwiyata
Bantul (MTsN 1 Bantul)—Dalam rangka mewujudkan komitmen madrasah dalam pelestarian lingkungan hidup, MTs Negeri 1 Bantul menggelar rapat persiapan menuju Madrasah Adiwiyata. Rapat dilaksanakan di aula gedung barat madrasah pada Rabu (10/07/2024) dan diikuti oleh semua guru dan pegawai. Rapat dipimpin oleh ketua pelaksana Madrasah Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup, Imam Sopingi dan dibersamai oleh Erna Rahayu selaku sekretaris. Rapat ini bertujuan untuk mempersiapkan MTs Negeri 1 Bantul dalam penilaian Madrasah Adiwiyata yang akan dilaksanakan pada bulan April 2025 mendatang.
Madrasah Adiwiyata adalah program Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dalam rangka mendorong partisipasi aktif madrasah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Program ini bertujuan untuk mewujudkan madrasah yang sehat, bersih, asri, dan indah, serta menumbuhkan kesadaran warga madrasah terhadap lingkungan hidup. Untuk meraih predikat Madrasah Adiwiyata, madrasah harus melaksanakan program-program pendidikan lingkungan hidup contohnya penanaman pohon, gerakan penghematan energi dan air, pemilahan dan pengelolaan sampah, dan pengendalian pencemaran.
Rapat diawali dengan pembacaan tugas sesuai dengan surat keputusan pembentukan tim. Kemudian, para peserta rapat mempelajari borang-borang yang harus dipersiapkan untuk penilaian Adiwiyata. Imam Sopingi dalam sambutannya mengatakan, "Saya harap dengan adanya rapat ini, kita semua dapat bersatu padu untuk mewujudkan madrasah yang ramah lingkungan dan meraih penghargaan Adiwiyata.” Erna Rahayu, selaku sekretaris juga menyampaikan pentingnya penyusunan rencana matang untuk setiap program yang akan dilaksanakan.
“Bapak/ibu penanggung jawab diharapkan dapat membuat rencana program yang jelas, melaksanakannya dengan baik, dan membuat laporan secara berkala. Rencana program diharapkan sudah selesai pada awal Agustus," ujar Erna. (alf)