Lompat ke isi utama
x
MIN 2 Bantul

MIN 2 Bantul Siap Sukseskan Program BOSDA Kabupaten Bantul

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 2 March 2023

Bantul (MIN 2 Bantul) - Pemerintah Kabupaten Bantul mengadakan Sosialisasi Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) yang bersumber dari daerah. Sosialisasi dilaksanakan Rabu (2/3) bertempat di Aula Lantai III Komplek Parasamya Bantul. Hadir dalam kegiatan Sosialisasi Pemberian Bantuan Hibah, Isdarmoko Selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Olah Raga, Edi Sutrisno  selaku Kabid SD dan Kasi Dikmad yang diwakili Ima. Sosialisasi BOSDA diikuti oleh SD Swasta, MI Negeri dan Swasta se-Kabupaten Bantul.

BOSDA merupakan bantuan dari pemerintah daerah sebagai tambahan dari BOSNAS. Kedua dana tersebut untuk menopang semua kegiatan sekolah/madrasah. Untuk itu sekolah/madrasah wajib menggunakan dana dengan sebaik-baiknya. BOSDA merupakan bentuk perhatian pemerintah bagi kelangsungan pendidikan di daerah.

Dalam sambutannya, Isdarmoko menyampaikan tentang penjaringan siswa baru. ”Sesuaikan dengan SPM, jika mau menambah rombel maka sekolah harus memperhatikan radius jarak yang sudah diatur,” ucapnya. Isdarmoko juga berharap semua sekolah agar bisa meningkatkan hasil belajar ASDA mulai tahun ini.

Edi Sutrisno dalam sambutannya menyampaikan bahwa laporan pertanggung jawaban harus tepat waktu, jangan ditunda karena akan menghambat pencairan berikutnya. “BOS daerah ini sebagai pemenuhan untuk kegiatan yang tidak dibiayai oleh BOS reguler. Seperti membayar honor guru yang tidak masuk di dalam BOS pusat. Kemudian membiayai kegiatan operasional sekolah, yang tidak dibiayai oleh BOS pusat. Adapun besarannya setiap siswa SD/MI akan mendapatkan Rp322.500 persiswa pertahun. Jadi semua untuk kegiatan yang ada di sekolah, nanti akan keluar di Juknis BOS daerah,” jelasnya.

Sarjiman selaku pengelola BOSDA Kabupaten Bantul memandu tata cara penandatanganan perjanjian NPHD yang insyaallah akan diproses dan dicairkan bulan Maret mendatang. (NB/Fatim)