MIN 2 Bantul Sabet Juara II Karnaval Peringatan HUT RI Ke-77 Kapanewon Imogiri
Bantul (MIN 2 Bantul) - Dalam rangka ikut berpartisipasi dan memeriahkan Karnaval HUT RI Ke-77 ini, MIN 2 Bantul menampilkan satu pleton drumband. Kegiatan ini dilaksanakan beberapa waktu lalu Sabtu (20/08) dengan start lapangan imogiri lama dan finish lapangan ndemi. Pada kesempatan itu MIN 2 Bantul berhasil menyabet juara II tingkat SD/MI.
Pengumuman kejuaraan dilaksanakan Sabtu (04/09) di kapanewon Imogiri langsung oleh panewu Imogiri Slamet Santosa, S.I.P. Dalam sambutannya mengucapkan selamat pada MIN 2 Bantul atas partisipasinya dalam mengikuti karnaval peringatan HUT RI ke-77 dan bisa meraih juara II. Semoga kedepannya bisa meraih kesuksesan, imbuhnya.
Kepala madrasah Siti Fatimah, M. S. I mengucapkan syukur Alhamdulillah bahwa kegiatan drumband MIN 2 Bantul yang baru saja dimulai dan merupakan tampilan perdana bisa meraih juara. Terimakasih kepada keluarga besar MIN 2 Bantul, guru, tendik, komite madrasah, wali murid dan siswa yang telah berjuang berlatih setiap hari selama sebulan dengan semangat dan tak pernah lelah demi madrasah tercinta MIN 2 Bantul.
Harapannya dengan kegiatan ini siswa-siswa mempunyai pengalaman dan keberanian serta percaya diri untuk tampil. Prestasi yang diraih bisa memacu semangat siswa-siswa untuk tampil di even-even selanjutnya dan siap bersaing dengan sekolah-sekolah yang lain. Seperti diketahui pada karnaval tingkat SD/MI kali ini Juara I diraih SD Muhammadiyah Karangtengah, Juara II MIN 2 Bantul, Juara III SD Kebonnagung. (At)