MIN 1 Bantul Sukseskan Imunisasi Japanese Encephalitis (JE) Bersama Puskesmas Pleret
Bantul (MIN 1 Bantul) - Japanese Encephalitis (JE) adalah salah satu penyebab utama radang otak akibat infeksi virus (ensefalitis virus) di seluruh dunia dan merupakan masalah utama kesehatan masyarakat di Asia, termasuk di Indonesia. Mengantisipasi adanya penyakit tersebut, pemerintah Kabupaten Bantul melalui Puskesmas Pleret melaksanakan imunisasi Japanese Encephalitis (JE).
Mengutip dari surat Pemerintah Kabupaten Bantul, Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul, UPT Puskesmas Pleret Nomor: B/400.7.7.2/00420, pemberian imunisasi tambahan Japanese Encephalitis (JE) diberikan untuk kelompok usia 9 bulan s.d usia 15 tahun.
MIN 1 Bantul sukses menyelenggarakan imunisasi Japanese Encephalitis (JE) bersama dengan Puskesmas Pleret pada Kamis (12/09/2024). Kegiatan ini dilaksanakan terintegrasi di Kampus I dan Kampus II MIN 1 Bantul. Melalui pemberian imunisasi Japanese Encephalitis (JE) diharapkan dapat mencegah dan menurunkan kasus Japanese Encephalitis (JE)
Fahrul Anam, Kepala UKS MIN 1 Bantul, menyampaikan bahwa dengan suksesnya imunisasi Japanese Encephalitis (JE) di MIN 1 Bantul, harapan kami, siswa-siswi MIN 1 Bantul dapat terjaga kesehatanny, terutama dari virus ini. “Dengan diimbangi gaya hidup yang sehat dan makan makanan bergizi, semoga siswa-siswi kami selalu sehat dan kuat, sehingga tetap semangat mengikuti kegiatan pembelajaran,” tegasnya.
“Alhamdulillah kegiatan imunisasi hari ini berlangsung dengan lancar,” jelas Fahrul Anam. “Tidak banyak yang menangis, bahkan siswa kelas I pun siap dan berani untuk diberi imunisasi,” tambahnya.
Kepala MIN 1 Bantul, Agus Sehono, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Puskesmas Pleret yang telah mengunjungi MIN 1 Bantul dan memberikan imunisasi Japanese Encephalitis (JE) kepada siswa. “Harapan kami semoga kerjasama yang baik antara madrasah dan Puskesmas Pleret terus terjada demi tetap terjaganya kesehatan warga madrasah,” tegas beliau.
Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan imunisasi ini sebagai salah satu bentuk ikhtiyar kita menghadapi berbagai varian penyakit baru. Tentunya imunisasi Japanese Encephalitis (JE) ini sangat bermanfaat untuk memberikan kekebalan tubuh pada anak, sehingga akan tercipta generasi yang sehat dan kuat. (RA)