Lompat ke isi utama
x
Min 1 Bantul

MIN 1 Bantul Bersama Geschool Siap Mendampingi Tranformasi Madrasah Digital di Era 4.0

Dikirim oleh liana pada 14 Mei 2022

Bantul (MIN 1 Bantul) - Saat ini perkembangan media digital sangatlah cepat dan telah mempengaruhi berbagai aspek kehidupan, tidak terkecuali bagi dunia pendidikan. Seorang pendidik dituntut untuk mampu mengikuti dan menerapkan teknologi seiring perkembangan jaman dalam proses belajar mengajar. Penerapan teknologi ini dapat digunakan pada media pembelajaran interaktif, sebagai solusi agar materi yang disampaikan oleh pendidik terlihat lebih menarik.

Dalam rangka menindaklanjuti progam madrasah digital, MIN 1 Bantul mengadakan Bimtek Madrasah Digital pada Sabtu (14/05) bertempat di Aula MIN 1 Bantul. Bimtek dimulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB. Sebelum acara bimtek di mulai, Muhammad Zuhri, S.Ag selaku Kepala MIN 1 Bantul membuka acara dan memberikan sambutan. Dalam sambutanya Muhamaad Zuhri, S.Ag berpesan “Dalam transformasi Madrasah digital, tunjukkan bahwa guru MIN 1 Bantul siap dan mampu menghadapi era digital saat ini dalam dunia pendidikan” ujar Muhammad Zuhri, S.Ag.

Geschool adalah aplikasi pembelajaran yang bisa dimanfaatkan oleh guru dan muridnya, sehingga mempermudah proses belajar mengajar dan memberikan arahan secara daring melalui jaringat internet.

Selanjutnya bimtek-geschool ini dilaksanakan dengan tahapan yaitu persiapan, pemaparan materi, dan praktek langsung menggunakan account masing-masing guru dalam pengoperasian aplikasi geschool. Pada bimtek ini didampingi langsung oleh tim geschool dalam pelatihan tentang bagaimana penggunaan, pengelolaan, pembuatan tugas harian, sampai guru benar-benar paham. Seluruh guru bimtek-geschool antusias mengikuti kegiatan hingga akhir acara. (tcm).