Masaba Band MAN 1 Bantul Tampil Memukau di Festival Kuliner Mataraman
Bantul (MAN 1 Bantul) – Masaba Band dari MAN 1 Bantul tampil memukau dalam Festival Kuliner Mataraman yang digelar di Pantai Baru, Poncosari, Srandakan, Bantul. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Festival Segoro Kidul yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Bantul bekerja sama dengan CV Lesmana Sarana Central Abadi. Festival ini tidak hanya menyajikan berbagai kuliner khas Mataraman, tetapi juga melibatkan pemecahan Rekor MURI dan penampilan band sekolah se-Kabupaten Bantul.
Siswa MAN 1 Bantul yang tergabung dalam Masaba Band adalah Ahmad Hilmi (XI MIPA 1), M. Akhdan Aushaf (XI MIPA 3), Dziba Attaya (XI MIPA 3), Azaria Jethro (XI Agama), Yan Yan Meilani (XI Agama), Great Gundala (E3), dan Arvin Athailah M. (E3). Di bawah bimbingan guru pembimbing Yoga Dwi Rezky Haryanto, mereka tampil dengan semangat dan antusias, membawa kebanggaan tersendiri bagi madrasah mereka.
Penampilan Masaba Band mendapat sambutan meriah dari para penonton yang hadir. Para siswa menunjukkan bakat dan kreativitas mereka dalam bermusik, sehingga menambah kemeriahan festival. Penampilan mereka tidak hanya menghibur, tetapi juga menjadi ajang pembuktian kualitas dan kemampuan siswa MAN 1 Bantul dalam bidang seni musik.
Atas partisipasi aktifnya dalam kegiatan tersebut, MAN 1 Bantul dianugerahi piagam penghargaan oleh Bupati Bantul. Penghargaan ini menjadi bukti pengakuan atas kontribusi dan partisipasi MAN 1 Bantul dalam mendukung dan memeriahkan acara-acara yang diselenggarakan di Kabupaten Bantul. “Kami sangat bangga dan bersyukur atas apresiasi yang diberikan. Semoga ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswa kami untuk terus berkarya dan berprestasi,” ujar Yoga Dwi Rezky Haryanto.
Dengan prestasi dan partisipasi aktif dalam berbagai kegiatan, MAN 1 Bantul terus berkomitmen untuk mengembangkan potensi siswa tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga dalam bidang seni dan budaya. (Mry)