Kepala MTsN 6 Bantul Hadiri Pengajian Ramadan 1444H Pleret
Bantul (MTsN 6 Bantul) – Kepala MTsN 6 Bantul hadiri pengajian Ramadan 1444 H Kapanewon Pleret di Pendopo Kalurahan Wonolelo, Jumat (31/3). Acara tersebut dihadiri oleh seluruh anggota forkompimkap, ASN/Non-ASN, Lurah/Pamong/Staf Kalurahan se-Kapanewon Pleret. Pengajian menghadirkan ustadz Muhammad Burhanudin.
Ustadz Muhammad Burhanudin dalam tausyiahnya menyampaikan tentang amalam-amalan kecil yang diterima oleh Allah SWT menurut Ibnu Athoillah harus memenuhi syarat ikhlas, memperbanyak amalan-amalan yang kecil dan istiqomah. “Syarat agar amalan-amalan kecil yang kita lakukan diterima oleh Allah menurut Ibnu Athoillah adalah ikhlas, memperbanyak amalam-amalan yang kecil, dan istiqomah,” ujar Burhanudin.
Selain amalan-amalan kecil, Ustadz Burhanudin juga menyampaikan bahwa ada tiga golongan yang doanya tidak tertolak yaitu imam yang adil, orang yang puasa sampai berbuka, dan orang yang teraniaya. Mafrudah menyampakain bahwa kegiatan pengajian Ramadan untuk lingkup Kapanewon Pleret ini sangat bermanfaat guna menambah keimanan, ketakwaaan, dan mempererat jalinan silaturahmi antara Forkompimkap, ASN/Non-ASN, dan lurah/pamong/staf kalurahan se-Kapanewon Pleret. “Saya berharap kegiatan ini rutin digelar karena banyaknya manfaat yang diperoleh,” pungkas Mafrudah. (rin)