Kepala MTsN 6 Bantul Hadiri Acara Silaturahmi dan Pamit Haji
Bantul (MTsN 6 Bantul) - Kepala MTsN 6 Bantul menghadiri acara silaturahmi halal bi halal dan pamit haji di Aula PLHUT Kemenag Bantul, Selasa (2/5/2023). Bersama dengan tamu undangan lainnya Mafrudah hadir pukul 12.30 WIB.
Sambutan dan ikrar syawalan disampaikan oleh Kasubag TU, Aminudin. "Kami mewakili 941 ASN di Bantul memohon maaf lahir dan batin di bulan Syawal ini. Juga memohonkan pamit haji bagi para petugas maupun jamaah calon haji reguler ASN Kemenag Bantul," ujar Aminudin.
Menanggapi ikrar syawalan yang disampaikan Aminudin, Ahmad Sidqi Kepala Kantor Kemenag Bantul mengemukakan bahwa silaturahmi ini tidak hanya terbatas kedinasan saja, tetapi sebagai ajang merekatkan rasa persaudaraan sebagai warga Indonesia, khususnya Bantul yang penuh harmonisasi. "Atas nama pribadi dan kedinasan mohon maaf dan memaafkan atas khilaf salah yang disengaja maupun tidak sengaja," tutur Sidqi.
Sidqi juga menyampaikan bahwa tahun 2023 jumlah jamaah haji Indonesia mencapai 204 ribu orang dengan 67 ribu orang adalah lansia tanpa pendamping keluarga. "Hal ini menjadi tantangan bagi petugas haji. Semoga para petugas diberikan kesabaran dan dapat melayani jamaah haji dengan baik," imbuh Sidqi.
Sementara itu, mauidzoh hasanah disampaikan oleh Bardan Usman. Bardan menyampaikan ada tiga hikmah ibadah haji yakni 1)akan diganti biayanya, 2) dikabulkan doa yang dilantunkannya, dan 3) akan diberi apa yang diminta. Selain itu Bardan mengingatkan kembali kandungan makna Qur'an surat Albaqarah: 216. "Jangan terlalu membenci atau menyenangi secara berlebihan terhadap sesuatu hal. Bisa jadi yang kamu benci itu baik disisi Allah dan demikian sebaliknya," tandas Bardan. (rin)