Kepala MAN 1 Bantul ikuti kegiatan Rapat Kerja Kemenag Bantul 2024 Hari Pertama
Bantul (MAN 1 Bantul) – Kepala MAN 1 Bantul, Khoiriyatun mengikuti kegiatan Rapat Kerja Tahun 2024 pada hari pertama dengan tema “Transformasi Kementerian Agama Menuju Indonesia Emas 2045”, sesuai undangan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul Nomor: B-1438/Kk.12.02/OT.01.1/2/2024. Kegiatan tersebut berlangsung di @K Hotel Kaliurang, Jalan Tlogo Putri, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, D.I. Yogyakarta, Rabu (28/02/2024).
Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi menyatakan bahwa rapat kerja ini singkat tetapi menghasilkan sesuatu yang luar biasa dan membanggakan. Rapat Kerja ini didasari oleh Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil), ungkap Shidqi.
Kepala MAN 1 Bantul, Khoiriyatun menjelaskan bahwa hal yang dibahas dalam Rapat Kerja Kementerian Agama Kabupaten Bantul ini melibatkan: Rencana Aksi tahun 2024, yang merujuk pada pemenuhan tugas kerja sesuai dengan perjanjian kinerja yang sudah ada. Membahas turunan kinerja yang diharapkan serta rencana aksi yang akan dilakukan sesuai arahan dari Pimpinan.
Pembangunan Zona Integritas (ZI) dan Reformasi Birokrasi. Bantul berhasil meningkatkan nilai ZI dari 89 menjadi 92,4 pada tahun 2023, serta peningkatan tunjangan kinerja sebesar 25%. Meskipun seharusnya naik 35%, tetapi belum dapat dibayarkan. Langkah nyata Pembangunan Zona Integritas (ZI) dijelaskan dengan target Kemenag 100 Satker Submit pada tahun 2025, sedangkan untuk Satker Bantul diharapkan dapat menyesuaikan dan mempersiapkan diri. Pembahasan tujuh program prioritas Kementerian Agama, yang pada tahun 2023 telah berhasil diimplementasikan. Penandatanganan Pakta Integritas terkait perjanjian kinerja, khususnya terkait penyerapan anggaran sebesar 70% pada bulan Juni 2024. (ning).