Lompat ke isi utama
x
MTsN 2 Bantul

Kepala Madrasah dan Kepala TU MTsN 2 Bantul Hadir dalam Tasyakuran HAB ke-77

Dikirim oleh liana pada 6 January 2023

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Kementerian Agama Kabupaten Bantul mengelar tasyakuran dalam rangka HAB ke-77 Kementerian Agama sehari setelah pelaksanaan upacara di lapangan Paseban. Kegiatan berlangsung di Aula PLHUT Kemenag Bantul Rabu (04/01). Hadir dalam agenda tersebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Masmin Afif, Kepala Kankemenag Bantul, Ahmad Shidqi, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bantul, H. Damanhuri, Tokoh Lintas Agama, dan seluruh Kepala Madrasah maupun Kepala Tata Usaha se-Kabupaten Bantul. Musa Surahman dan Siti Arifah, Kamad dan Ka TU MTsN 2 Bantul turut hadir dalam acara tersebut.

Dalam sambutannya, Masmin Afif menyampaikan maksud dari tema HAB ke-77 Kemenag RI tahun 2023 yakni “Kerukunan Umat Untuk Indonesia Hebat.”. Ia menjelaskan bahwa, “Kemajuan akan mudah kita raih apabila semua rukun.” Lebih lanjut Masmin juga menjelaskan makna filosofis HAB ke-77 Kementerian Agama RI menurut Menteri Agama, H. Yaqut Cholil Qoumas, “Filosofi pitu-pitu mengandung makna pituduh dan pitulungan,” ungkapnya.

Ahmad Shidqi, Kankemenag Bantul dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kementerian Agama Kabupaten Bantul beberapa waktu yang lalu telah berhasil meraih beberapa penghargaan. Ia mengungkapkan,“Keberhasilan yang kita raih merupakan bentuk kekompakan, kesolidan, dan kinerja seluruh warga Kemenag Bantul. Berbagai prestasi yang bisa kita raih meliputi pelayanan terhadap kelompok rentan, pelayanan prima terhadap masyarakat, dan yang paling membanggakan adalah meraih predikat WBBM 2022 dari Kementerian PANRB,” pungkasnya.

Musa Surahman yang hadir bersama Siti Arifah, menyampaikan bahwa kegiatan yang diselenggarakan oleh Kantor Kemenag Bantul itu merupakan ungkapan rasa syukur karena di usia yang ke-77 Kementerian Agama RI khususnya Kemenag Bantul makin maju dan makin berprestasi. (Agt)