Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Keluarga Besar MAN 2 Bantul Melantunkan Sholawat Asyghil Berjamaah di Halaman Madrasah

Dikirim oleh eka putri pada 8 August 2024

Bantul (MAN 2 Bantul) – Keluarga besar MAN 2 Bantul mengadakan acara melantunkan sholawat Asyghil secara berjamaah di halaman sekolah pada Jumat, (2/8/2024). Acara ini merupakan edaran dari menteri agama sebagai doa untuk bangsa Indonesia dan oleh MAN 2 bantul di bingkai menjadi bagian dari kegiatan jumat bertasbih yang merupakan salah satu inovasi baru dari agen perubahan MAN 2 Bantul. Acara jumat bertasbih sendiri bertujuan untuk meningkatkan keimanan, kesehatan dan kebersamaan seluruh warga madrasah.

Suasana penuh khidmat dan kekhusyukan terasa ketika sholawat Asyghil mulai dilantunkan secara serentak. Dipandu oleh Drs. Mubtadiin selaku salah satu pengampu agama, lantunan sholawat menggema di seluruh area sekolah, menciptakan atmosfer spiritual yang mendalam. Para siswa dan guru tampak sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Salah satu siswa, Ananda Putri, mengatakan bahwa acara ini memberikan ketenangan batin dan meningkatkan semangat mereka dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

"Kami sangat senang bisa bersama-sama melantunkan sholawat. Selain meningkatkan keimanan, kegiatan ini juga membuat kami lebih kompak dan saling menghargai satu sama lain," ujar Ananda. Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk:
1.    Meningkatkan Keimanan: Mengajak seluruh warga sekolah untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui lantunan sholawat.
2.    Menumbuhkan Kebersamaan: Menciptakan rasa kebersamaan dan persatuan di antara siswa, guru, dan staf.
3.    Pembinaan Karakter: Membentuk karakter siswa yang religius dan berakhlak mulia.

Dalam sambutannya, Nur Hasanah Rahmawati, menyampaikan harapannya agar kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan secara rutin. Beliau juga berharap sholawat Asyghil yang dilantunkan dapat membawa berkah dan kebaikan bagi seluruh warga Madrasah serta masyarakat sekitar. "Semoga dengan rutin melantunkan sholawat, kita semua mendapatkan rahmat dan hidayah dari Allah SWT, serta terhindar dari segala marabahaya," ujar beliau saat sambutan di halaman MAN 2 bantul. ( Rys)