Lompat ke isi utama
x
MTsN 9 Bantul

KaTU MTsN 9 Bantul Ikuti Review Rencana Kerja Satker Madrasah

Dikirim oleh Sugiyono pada 28 February 2024

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Kepala Tata Usaha MTs Negeri 9 Bantul, Siti Arifah, mengikuti Review Rencana Kerja Satuan Kerja Madrasah di Aula Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul pada Senin (26/02/2024). Kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Madrasah dan Kepala Tata Usaha MAN dan MTsN di lingkup wilayah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi, dalam sambutannya, menekankan pentingnya membuat rencana penarikan dana agar target kinerja yang telah dituangkan dalam Rencana Kerja dapat terlaksana secara optimal.

Hadir pula dua narasumber dalam kegiatan tersebut, yaitu Tyas Wening, selaku Perencana, dan Abdul Haris, selaku Analis Kepegawaian Kankemenag Bantul. Keduanya menyampaikan bahwa sasaran kinerja dan indikator kinerja yang ada di madrasah sebagai break down rencana kerja Kepala Kankemenag Bantul di reviu secara detail. Selain itu, madrasah diharapkan segera mereviu Perjanjian Kerja 2024 yang telah disusun dan diserahkan kembali ke bagian Perencana Kankemenag Bantul.

“Perkin yang telah disusun harus dipahami agar bisa tercapai dengan baik,” jelas Haris.

Arifah pun menyatakan siap menindaklanjuti arahan dari Kankemenag Bantul tersebut. Ia akan segera melakukan koordinasi dengan kepala madrasah dan stakeholder lainnya. (and)