Lompat ke isi utama
x
MAN 1 Bantul

Kakanwil Kemenag DIY Saksikan Exsaballery di MAN 1 Bantul

Dikirim oleh liana pada 27 February 2023

Bantul ( MAN 1 Bantul ) - Dalam rangka mendukung pengembangan kompetensi siswa dan siswi menjadi manusia yang kreatif dan inovatif, MAN 1 Bantul mengadakan Pameran Seni Rupa dan Tata Busana yaitu  Exsaballery ( Exhibition Masaba Gallery) dengan tema “Dengan Seni Menggapai Mimpi”.  Kegiatan ini diselenggarakan pada Sabtu (25/02/2023) bertempat di kelas XI IPS 3 dan XI IPS 2.

Exsaballery  dibuka langsung  oleh Kepala MAN 1 Bantul, Khoiriyatun, S.Pd., M.Sc. Dalam sambutannya, Khoiriyatun sangat mengapresiasi kegiatan yang baru pertama kali diselenggarakan ini. “Event ini adalah event perdana yang luar biasa , yang diselenggarakan di MAN 1 Bantul. Karya kalian keren-keren mengandung daya imajinasi yang tinggi. Selain itu dua ruang kelas yang biasanya dipakai untuk kegiatan pembelajaran, hari ini disulap menjadi galeri pameran seni yang artistik, dengan penataan yang indah dan desain yang apik. Mudah-mudahan kreatifitas seperti ini bisa terus dikembangkan” tutur Khoiriyatun.

Hasil karya seni rupa yang dipamerkan merupakan tugas akhir dari kelas XII mapel seni budaya. Adapun untuk kategori hasil karya seni rupa yaitu seni dua dimensi berupa lukisan dan seni tiga dimensi berupa seni  kriya yang terbuat dari gerabah.  Sedangkan hasil karya tata busana yang dipamerkan adalah batik yang dibuat oleh siswi siswi kelas tata busana dan beberapa kelas yang memperoleh mapel prakarya. Motif batik yang dipamerkan pun bermacam-macam ada batik gesek godong, batik abstrak, batik jumputan, dan batik kontemporer. Selain itu , ada juga produk berbahan limbah yang dipamerkan.

Tak hanya siswa dan guru MAN 1 Bantul, exsaballery juga di saksikan oleh Kakanwil Kemenag DIY , Dr. H. Masmin Afif,  M.Ag., yang sedang melakukan lawatan di MAN 1 Bantul. Masmin Afif merespon positif kegiatan ini,banyak bakat yang tereksplorasi melalui pameran ini. "Dengan adanya pameran karya seni seperti ini dapat menjadi ajang penyaluran talenta bagi para pencinta seni. Sebab melalui sebuah karya seni, dapat membuat kita tau setinggi apa kreativitas dan inovasi para siswa," terang Masmin. fzh)