Internalisasi Nilai Tri Satya Bagi Siswa MTsN 3 Bantul
Bantul (MTsN 3 Bantul) - Penanaman value (nilai) tidak bisa dilakukan dengan cepat, namun perlu dilakukan dengan upaya terus menerus berkesinambungan. Dengan cara seperti itu maka secara sadar dan tak terasa nilai tersebut akan merasuk ke dalam sanubari.
Hal tersebut diungkapkan Pembina Gudep Bantul 17043-17044, Sutanto di sela-sela memantau pelaksanaan Latihan Pramuka di halaman madrasah, Sabtu (21/1/2023).
Menurut Sutanto, di dalam Gerakan Pramuka terdapat Kode Kehormatan sebagai pedoman seorang anggota pramuka dalam berperilaku, Kode Kehormatan bagi pramuka penggalang ada yang berbentuk janji berupa Tri Satya dan ketentuan moral disebut Dasadarma.
Dalam Tri Satya ada 6 kewajiban yaitu : Menjalankan Keqajiban Kepada Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia, Mengamalkan Pancasila, Menolong Sesama Hidup, Mempersiapkan diri Membangun Masyarakat dan Menepati Dasadharma.
“Untuk lebih memberikan pemahaman, maka anak-anak kita minta untuk memberikan contoh aktivitas sesuai enam hal tersebut. Kemudian didiskusikan dalam regu, kemudian kita evaluasi apakah sudah sesuai atau belum,” papar Sutanto.
Para peserta tidak menemui kesulitan dalam memberikan contoh, apalagi ada pendampingan Dewan Penggalang.
Setelah nantinya peserta memiliki bekal pengetahuan dan memiliki pemahaman tentang Tri Satya, pada akhirnya akan mendarahdaging dalam dirinya. (tan)