Ikuti MGMP IPS MTs Kabupaten Bantul, Guru MTsN 9 Bantul Susun Perangkat Kurmer
Bantul (MTsN 9 Bantul) – Guru Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), MTsN 9 Bantul, Tiyan Kurniansyah dan Gandes Aknissholikah mengikuti kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) IPS Kabupaten Bantul, Rabu (07/08/2024). Kegiatan dilaksanakan di MTsN 3 Bantul yang dimulai pukul 11.00 WIB dengan dihadiri narasumber Ketua MGMP IPS SMP Kabupaten Bantul, Nursanti dari SMPN 2 Pandak, Wakil Kepala Bagian Kesiswaan MTsN 3 Bantul, Suroto, dan seluruh guru IPS dari MTs negeri maupu swasta di Kabupaten Bantul. Kegiatan ini beragendakan pendidikan dan pelatihan menyusun perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka.
Kegiatan dibuka oleh Ketua MGMP MTs IPS Kabupaten Bantul, Sumarno. Ia mengucapkan banyak terimakasih kepada MTsN 3 Bantul yang sudah menyediakan tempat pertemuan dan juga kepada guru yang sudah menyempatkan waktunya hadir di pertemuan ini. Ia mengatakan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk memahami kembali perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka agar kesulitan guru dalam membuat perangkat pembelajaran di kurikulum baru ini dapat teratasi.
Sebagai tuan rumah, Suroto mengucapkan banyak terimakasih kepada hadirin yang sudah berkenan hadir dalam kegiatan ini. Ia berharap semoga acara berjalan dengan lancar tanpa kendala suatu apapun. Ia juga meminta maaf jika dalam menyiapkan sarana dan prasarana pada kegiatan ini memiliki banyak kekurangan.
“Mohon maaf jika pada kegiatan ini, kami dalam menyipakan tempat memiliki banyak kekurangan. Semoga acara pada siang ini berjalan dengan lancar,” tutur Suroto.
Pelatihan dibuka dengan beberapa materi terkait cara pembuatan Capaian Pembelajaran (CP), Alur Tujuan Pembelajaran (ATP), dan Modul Ajar (MA) yang disampaikan oleh Nursanti. Ia menyampaikan bahwa guru harus memahami terlebih dahulu Capaian Pembelajaran untuk diturunkan ke ATP dan MA. Ia juga berkata bahwa dalam perencanaan guru boleh menggunakan Rencanan Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) atau Modul Ajar (MA). Menurutnya, RPP adalah versi singkatnya sedangkan MA versi lengkapnya dalam merencanakan pembelajaran.
“Dalam pembuatan Capaian Pembelajaran dilakukan selama satu tahun kemudian diturunkan ke ATP dan MA sesuai dengan jenjangnya,” tutur Nursanti.(gas)