Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

Hadirkan Pranata Humas Kanwil Kemenag DIY, MTsN 6 Bantul Selenggarakan Pelatihan Penulisan

Dikirim oleh Sugiyono pada 23 August 2024

Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTs Negeri 6 Bantul melaksanakan pelatihan penulisan bagi siswa pada Jumat (23/8/2024). Pelatihan digelar di ruang pertemuan MTsN 6 Bantul dengan menghadirkan Pranata Humas Kanwil Kemenag DIY, Bramma Aji Putra. Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini. Ia menyampaikan salam dan terima kasihnya kepada narasumber atas ilmu menulis yang ditularkan kepada perwakilan siswa kelas VII-IX. "Salam untuk Pak Bram dan terima kasih atas ilmu yang ditularkan untuk menginspirasi anak-anak dalam menulis," ujarnya sembari melaksanakan tugas luar.

Kegiatan pelatihan itu tidak hanya selesai dengan disampaikannya trik dan tips menulis. Akan tetapi, ada tugas yang harus dipenuhi para siswa, yakni menulis artikel bertema "Aku, Madrasah, dan Cita-citaku". Bramma menyampaikan beberapa manfaat menulis dan bagaimana memulai untuk menulis. "Dengan menulis kita menjadi terkenal, mendapatkan uang, dan memiliki wawasan yang luas," kata Bram.

Para siswa antuasias menyambut tugas itu. Salah satu siswa, Rosa dari kelas VIIIF menyatakan siap dan segera akan berproses. "Deadline yang ditentukan agar selesai dua minggu siap saya laksanakan. Saya percaya diri karena tulisan tersebut akan diedit terlebih dahulu sebelum diterbitkan menjadi buku," tutur Rosa semangat.

Senada dengan Rosa, Rina Harwati guru pendamping menulis para siswa juga siap mengawal proses menulis ini. "Silakan semua naskah yang ditulis dikirim dan akan dikompilasi untuk selanjutnya diedit oleh narasumber pelatihan yang dihadirkan hari ini. Tidak ada kata tidak bisa untuk berhasil. Semuanya akan berhasil dan selesai," tandas Rina menguatkan. (rin)