Guru MTs N 1 Bantul Ikuti Apel Besar Hari Pramuka ke-63
Bantul (MTs N 1 Bantul) -- Upacara hari besar Pramuka ke-36 dilaksanakan di lapangan Trirenggo Bantul dilaksanakan pada hari Rabu (21/08/24) yang dihadiri oleh Pramuka siaga, penggalang dan penegak memenuhi lapangan upacara. Erna Radiyanti, guru MTs N 1 Bantul mengikuti upacara hari besar Pramuka dengan khitmad.
Selaku Pembina Apel Besar, Abdul Halim Muslih, Bupati Bantul sekaligus Ketua Majlis Pembimbing Cabang ( Kamabicab ) Gerakan Pramuka Bantul didampingi Emi Masruroh, Ketua Kwarcab Bantul menyematkan lencana penghargaan.
Dalam kesempatan itu agenda pokok apel besar Pramuka ialah pengucapan Pancasila, UUD 1945, Dasadarma Pramuka dan Dwidarma Pramuka oleh petugas.
Apel besar Pramuka diakhiri dengan devile masing-masing kwartir ranting sebanyak 17 perwakilan. Mereka mengikuti irama musik dari merching band dan irama angklung. (rad)