Lompat ke isi utama
x
MAN 3 Bantul

Gelora Semangat Excellent Researcher Club MAN 3 Bantul Songsong OPSI 2024

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 14 March 2024

Bantul (MAN 3 Bantul) - Ajang bergengsi Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) kembali digelar pada tahun 2024. Ajang ini digelar oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) guna menyiapkan sumber daya manusia berkualitas yang memiliki keterampilan berpikir kritis dan kreatif. Mengangkat tema "Merdeka Berprestasi, Talenta Sains Menginspirasi", OPSI menjadi wadah pengembangan prestasi dan pembentukan kepribadian peserta didik yang mandiri. MAN 3 Bantul sebagai madrasah riset bersiap menyongsong OPSI dengan memberikan pembinaan secara matang untuk Excellent Researcher Club. Pembinaan diberikan dengan berbagai program, mulai dari peningkatan motivasi, penguatan batin, pembinaan intensif penyusunan proposal, hingga pendampingan pengunggahan proposal.

 

Koordinator Bidang Riset Madrasah, Ismaryati menjelaskan bimbingan intensif untuk Tim Excellent Researcher Club dilaksanakan selama Februari sampai Maret. Bimbingan dilaksanakan di Perpustakaan Ulil Albab MAN 3 Bantul dan Laboratorium Komputer. Siswa antusias dalam mengikuti bimbingan hingga siap mengunggah proposal OPSI, Rabu (14/3).

MAN 3 Bantul

Lebih lanjut Isma mengungkapkan sejumlah 19 siswa dikolaborasikan ke dalam 10 kelompok. Siswa-siswa tersebut mendapatkan bimbingan dari guru yang kompeten dalam bidangnya. Enam guru pembimbing dalam kompetisi ini yaitu Sumpono, Arief Rachman Anzaruddin, Eva Rusdamayanti, M. Munawar Yasin, Ismaryati, dan Endri Setiyaningsih.

 

"OPSI menjadi ajang bagi siswa untuk mengembangkan diri lebih jauh di bidang penelitian. Anak-anak sangat bersemangat mengikuti setiap bimbingan dari madrasah. Saya berharap ide-ide siswa MAN 3 Bantul khususnya siswa yang tergabung dalam Excellent Researcher Club dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan mampu memecahkan masalah yang dihadapi dalam kehidupan," tandas Ismaryati. (sal)