Lompat ke isi utama
x
MTsN 5 Bantul

Gelar Lomba Cipta dan Baca Puisi MTsN 5 Bantul

Dikirim oleh eka putri pada 15 August 2024

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Masih dalam rangkaian semarak peringatan HUT Ke-9 RI MTsN 5 Bantul menggelar berbagai lomba untuk siswa. Diantara lomba yang diadakan yaitu Lomba Cipta dan Baca Puisi yang diikuti oleh siswa kelas VII, VIII, dan IX. Pelaksana lomba OSIS   didampingi guru pembina. Untuk ketentuan lomba setiap kelas harus mengirimkan satu siswa, boleh putra atau putri. Lomba dilaksanakan pada Senin (12/8/24) bertempat di ruang LAB IPA madrasah, peserta lomba berjumlah 11 siswa.

Lomba Cipta dan Baca Puisi dipimpin oleh 2 juri, yaitu Arnelia Seneca Devi dan Arni Arifani, mereka adalah pegawai MTsN 5 Bantul. Adapun kriteria penilaian dalam lomba : 1. Bahasa, 2. Intonasi, 3. Gesure, dan 4. Ekspresi. Dalam lomba yang diselenggarakan setiap peserta harus membuat/cipta puisi secara mandiri dan dibaca dalam lomba. Peserta mengambil nomor undian yang sudah disiapkan panitia, selanjutnya dipanggil maju sesuai nomor yang diperoleh.

“Kami sangat senang dan bangga mendapat kepercayaan dari madrasah untuk menjadi juri lomba ini,” tutur Devi dalam kesempatan itu. Ia juga menyampaikan syukur ternyata para siswa MTsN 5 Bantul banyak yang berbakat dalam cipta dan baca puisi, lanjutnya. Tiga siswa berhasil menjuarai lomba tersebut, yaitu : juara 1 Abelta Zahra Pradani (VIIA), juara 2 Rafif Ivan Oktovani (VIIIA), dan juara 3 Sofia Arfa Fauziah (VIIC).(Mt)