Lompat ke isi utama
x
MIN 2 Bantul

Dua Guru MIN 2 Bantul Ikuti Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Online dengan Prezi

Dikirim oleh Sugiyono pada 18 July 2024

Bantul ( MIN 2 Bantul ) - Dua guru dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Bantul, Akhmad Farid dan Kurrotu'aini, mengikuti pelatihan teknis pembuatan media pembelajaran berbasis online dengan aplikasi Prezi pada hari Rabu, 17 Juli 2024. Kegiatan yang diselenggarakan oleh K2MI Daerah Istimewa Yogyakarta ini bertempat di Aula Fakultas Matematika dan IPA Universitas Negeri Yogyakarta.

Acara pembukaan pelatihan diawali dengan sambutan dari Ketua K2MI DIY, Zumaroh, yang menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat berjalan lancar dan memberikan referensi baru dalam pembuatan media pembelajaran bagi guru Madrasah Ibtidaiyah Negeri di seluruh DIY. Harapan yang sama juga disampaikan oleh Wakil Ketua Lembaga Pengabdian Fakultas Biologi Universitas Negeri Yogyakarta.

Pelatihan ini diikuti oleh 50 guru dari seluruh Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Daerah Istimewa Yogyakarta. Sebagaimana diketahui, Prezi adalah aplikasi presentasi yang memungkinkan pengguna untuk membuat presentasi yang dinamis dan interaktif. Prezi menggunakan kanvas non-linear yang memungkinkan pengguna untuk menavigasi presentasi mereka dengan cara yang lebih fleksibel daripada presentasi tradisional berbasis slide.

Rangkaian kegiatan pelatihan ini akan berlangsung selama tiga tahap. Para peserta harus menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan oleh pemateri dan pada akhirnya nanti akan dipilih 5 video pembelajaran terbaik dan akan diberikan penghargaan.

Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi guru dalam membuat media pembelajaran yang menarik dan interaktif, sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri di DIY. (AF)