Lompat ke isi utama
x
KUA Dlingo

Di Bulan Syawwal Hj. Supriyatini Ikrar Wakaf Di KUA Dlingo Bantul

Dikirim oleh liana pada 25 Mei 2022

Bantul (KUA Dlingo) – Bulan Syawwal 1443 H di KUA Dlingo terasa sangat istimewa. Hj. Supriyatini, warga Pencitrejo Terong Dlingo Bantul yang sekarang tinggal di Tm Bendungan Jatiluhur RT 11 Bendungan Hilir Tanah Abang Jakarta melakukan ikrar wakaf tanah hak miliknya seluas 787 m2 kepada Nadzir Wakaf Badan Hukum Muhammadiyah, Senin (23/05).

Wakaf merupakan sedekah jariyah yang pahalanya akan terus mengalir kepada wakifnya, untuk dimanfaatkan bagi kemaslahatan ummat. Ketua Nadzir wakaf Badan Hukum Muhammadiyah Dlingo, H. Sukijan, S.Pd menyampaikan bahwa tanah wakaf ini digunakan untuk kepentingan tempat ibadah, yaitu masjid. Di samping ketua nadzir turut hadir ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Dlingo, H. Walijo, S.Pd. Sebagai Saksi prosesi wakaf adalah Dukuh Pencitrejo, Sudari dan Suratman.

Kepala Kantor Urusan Agama kapanewon Dlingo, Muhammad Hanafi S.Ag, MSI memberikan apresiasi yang tinggi terhadap peristiwa wakaf kali ini. “Belajar ketulusan, keikhlasan, kedermawanan kepada ibu Hj. Supriyatini. Mau berbagi, beramal kebaikan di tengah situasi sulit akibat pandemi Covid 19. Langkah beliau mewakafkan tanah yang terletak pinggir jalan besar, di jalur wisata untuk masjid sangat bermanfaat dan inspiratif”, ujarnya.

Di siang hari yang cerah, prosesi ikrar wakaf berlangsung lancar dan khidmat. Wakaf akan dirasakan manfaatnya oleh orang yang berwakaf, yang mengelola wakaf dan yang menerima wakaf. Manfaatnya akan terus mengalir meskipun orang yang berwakaf tersebut telah meninggal. Wakaf bermanfaat bagi si pewakaf/ wakif dalam kehidupan dunia dan akhirat. (Han)