Budaya Antri Diterapkan Siswa MTsN 4 Bantul di Kegiatan Kemah Super Camp 7
Bantul (MTsN 4 Bantul) - Budaya antri diterapkan oleh siswa MTsN 4 Bantul, peserta kemah Matsaba Super Camp 7 saat ingin mandi di Toilet Bumi Perkemahan Pancoh Turi Sleman Yogyakarta, Jumat (17/05/2024).
Budaya antri adalah mematuhi urutan / menunggu giliran atau tidak saling mendahului serta budaya antri menunjukkan bahwa merupakan aktivitas sosial yang dapat terjadi di mana saja dan sebagai orang tua dan pendidik marilah mengajarkan kepada anak-anak didik kita untuk membudayakan mengantri. Dampak positif dari kebiasaan antri/ menunggu giliran bagi perkembangan anak antara lain yakni meningkatkan disiplin. Selain itu menerapkan budaya antri dapat memberikan hal positif yaitu belajar untuk bersabar dalam hal menunggu dan belajar hal rasa malu untuk menyerbot.
Begitu juga yang dilakukan oleh siswa MTsN 4 Bantul Yogyakarta ketika di Bumi Perkemahan Pancoh. Turi, Yogyakarta. Mereka dengan sabar menunggu giliran. Humaira salah satu peserta kemah yang ikut mengantri menyatakan bahwa budaya antri adalah bagus tetapi sebaiknya yang di kamar mandi juga jangan lama-lama. Mengapa? Katanya karena yang mengantri segera ada urusan yang lain. "Budaya antri? Bagus menurut saya tetapi seharusnya yang di dalam kamar mandi juga tahu diri jangan berlama-lama. Mengapa tidak boleh berlama-lama karena yang mengantri juga punya urusan lain yang harus segera juga." ungkap Humaira." Kemarin juga ada yang menyalip antrian dan itu sebaiknya jangan dilakukan. Kita harus sabar." tambahnya (rtm).