Lompat ke isi utama
x

Kegiatan Hari Jadi Bantul MIN 2 Bantul Pelatihan Pembuatan Video Pembelajaran

Bantul (MIN 2 Bantul) - Semua guru MIN 2 Bantul mengharapkan pembelajaran BDR /PJJ menggunakan metode yang bervariasi. Sampai saat ini pembelajaran tatap muka belum memungkinkan masih menunggu sampai keadaan benar benar aman.  Senin (20/7) bertepatan dengan hari jadi ke-189 kab Bantul  MIN 2 Bantul melaksanakan kegiatan tindak lanjut TOT yang diadakan Korwil minggu yang lalu.

Nikah Istimewa di KUA Pundong di Hari Jadi ke-189 Kabupaten Bantul

Bantul (KUA Pundong) - Bertempat di Balai Nikah KUA Kecamatan Pundong, Senin (20/7) berlangsung pernikahan istimewa. Arif Triyanto dan Vinasari warga Pranti Srihardono Pundong dinikahkan oleh walinya tepat di hari jadi kabupaten Bantul yang ke 189. Kedatangan calon manten yang menaiki andong menjadi perhatian dari semua warga. Wajah bahagia terlihat jelas dari pengantin baru ini.

KUA Kasihan Beri Bimbingan Mahasiswa PPL IKIP PGRI Yogyakarta

Bantul (KUA Kasihan) - Sejumlah 8 orang mahasiswa IKIP PGRI Yogyakarta, Jumat (7/7) melaksanakan kegiatan observasi dan wawancara di KUA Kecamatan Kasihan Bantul. pada hari Jum’at. Program ini dimaksudkan untuk melengkapi tugas mata kuliah PPL BK Luar Sekolah bagi mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

MTs N 4 Bantul Sosialisasikan KBM Daring Tahun Pelajaran 2020/2021

Bantul (MTs N 4 Bantul) - Mengawali kegiatan KBM Tahun Pelajaran 2020/2021 MTs N 4 Bantul melakukan sosialisasi kegiatan belajar mengajar (KBM) daring kepada orang tua / wali siswa baru selama tiga hari , dimulai pada hari Kamis (16/7/2020) hingga Sabtu (18/7/2020) bertempat di Masjid madrasah.

Pasangan Suami Istri Masuk Islam di Hadapan PAH KUA Kecamatan Kasihan

Bantul (KUA Kasihan) - Pasangan suami istri (Yason Adiyabawa dan Arien Dewi Pratiwi ) masuk Islam bersamaan pada  Kamis (16/7) bertempat di rumah Ahmad Ranto yang mewilayahi alamat pasangan suami istri tersebut yaitu di dusun Jadan RT 03 Tamantirto Kasihan Bantul.

Sesuai dengan harapan Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Kasihan H. Rohwan, MSI yang disampaikan pada forum pertemuan FOSIPA beberapa waktu yang lalu, kegiatan masuk Islam agar dilaksanakan dihadapan Penyuluh Agama Islam.

PAIF KUA Kecamatan Kretek Memberi Manfaat Bagi Masyarakat

Bantul (KUA Kretek) - Dalam rangka meningkatkan peran terhadap layanan keagaaman kepada masyarakat, Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) Kecamatan Kretek berusaha selalu mendekatkan diri dengan kegiatan-kegiatan yang menyentuh langsung dengan kebutuhan jamaah.

Penyuluh Dlingo Siap Berkiprah Memajukan dan Mencerahkan Umat

Bantul (KUA Dlingo) – Delapan orang Penyuluh Agama Non PNS kecamatan Dlingo, Kamis (16/7) menerima SK pengangkatan dari Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Bantul, H. Aidi Johansyah, S.Ag, MM. Acara berlangsung secara sederhana dan khidmat di Masjid Agung Manunggal Bantul Yogyakarta.

Langkah Cerdas Warga Dlingo Beramal Dengan Wakaf Tanah

Bantul (KUA Dlingo) – Bertempat di Kantor Urusan Agama kecamatan Dlingo, Kamis (16/7), Karmin Raharjo, warga Pencit Rejo Terong Dlingo Bantul berikrar mewakafkan sebidang tanah hak miliknya seluas 342,25 m2 kepada Nadzir Badan Hukum Muhammadiyah. Tanah tersebut akan digunakan untuk kepentingan sosial keagamaan berupa masjid.

Pelantikan Pengawas Madrasah Bantul Tingkatkan Mutu Pendidikan

Bantul (Kankemenag) - Berlangsung di aula kantor, Kamis (16/7) Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM melantik pejabat fungsional pengawas madrasah. Bertindak selaku rahaniwan Kasi Bimas Islam Dr. H. Halii, S.Ag., MSI., serta saksi Kasub. Bagian TU H. Basori Alwi, S.Ag., MA dan Kasi Dikmad Jauhar Mukhlis Salistyanta, S.Ag.

MIN 2 Bantul, selenggarakan Uji Publik Kurikulum

Bantul (MIN 2 Bantul) -  MIN 2 Bantul, Kamis (16/7) mengadakan Uji Publik Kurikulum 2020, yang dihadiri Kasi Dikmad Kantor Kemenag Kabupaten Bantul Jauhar Mukhlis Salistyanta, S.Ag, Pengawas Madrasah Kuncoro, M.Pd, Guru-guru MIN 2 Bantul, Komite MIN 2, dan perwakilan wali siswa.

KUA Dlingo Sosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru

Bantul (KUA Dlingo) – Kantor Urusan Agama kecamatan Dlingo mulai Rabu (15/7) mensosialisasikan program Adaptasi Kebiasaan Baru (ABK) bagi warga masyarakat yang datang ke KUA untuk mengurus keperluan pernikahan maupun layanan aktifitas keagamaan. Adaptasi Kebiasaan baru yang diterapkan di KUA Dlingo meliputi cuci tangan dengan sabun di air mengalir, pengukuran suhu tubuh dengan thermogun, penggunaan masker, jaga jarak aman dan mengisi daftar hadir.