Lompat ke isi utama
x

MA Madania Bantul Gelar Workshop Kepenulisan

Bantul (MA Madania) – Guna meningkatkan ketrampilan jurnalistik dan penulisan artikel, MA Madania Bantul yang beralamat di Gedongkuning, Banguntapan, Bantul menyelenggarakan Workshop Kepenulisan, Sabtu (24/12/2022). Kegiatan tersebut menghadirkan Narasumber Humas Kantor Kementerian Agama DIY, Bramma Aji Putra. Bertempat di Joglo Wahyun Asror Gedongkuning, dan diikuti 30 peserta yang terdiri dari guru, tenaga kependidikan, penanggungjawab ekstrakurikluer dan perwakilan peserta didik.

Guru MTsN 7 Bantul Ikuti Peringatan Hari Ibu Pada Acara Dharma Wanita Kemenag Bantul

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kabupaten Bantul mengadakan kegiatan Hari Ibu, HUT ke-23 DWP dan HAB ke-77 Kemenag yang berlangsung di Aula PLHUT Kemenag Bantul pada hari Jum'at (23/12). Peringatan Hari Ibu tahun 2022 ini dengan rangkaian acara Talk Show dan Lomba Kebaya. Acara ini mengambil tema "Mengokohkan Peran Ibu Dalam Mencetak Generasi Milenial Yang Beraklak Karimah" dengan narasumber drg. Hj. Siti Roikhana Munawaroh, M.P.H.

Sukseskan Digitalisasi Madrasah, MTsN 7 Bantul Terapkan RDM Dalam Laporan Penilaian

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Kementerian Agama RI mempunyai program Transformasi Digital di segala bidang, tidak terlepas bidang pendidikan di madrasah. Tindak lanjut program itu di antaranya  diadakan Jogja Madrasah Digital (JMD) dalam standar  penilaian. MTsN 7 Bantul melaksanakan  Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk Semester Ganjil Tahun 2022/2023 juga menggunakan sistem JMD. Alhamdulillah pelaksanaan PAS dengan JMD berjalan lancar.

Kepala KUA Sewon Jadi Pengisi Acara Pinuwunan dan Do'a Bersama Kalurahan Pendowoharjo

Bantul (KUA Sewon) - Pemerintahan Kalurahan Pendowoharjo Sewon pada Ahad (25/12) mengadakan pinuwunan dan do'a bersama di Gedung Aula Manggolo Manis. Acara ini dihadiri oleh Forkompinkap Sewon dan seluruh Perangkat Kalurahan Pendowoharjo.

"Malam ini adalah malam pinuwunan dan do'a bersama, dalam rangka memperingati hari ulang tahun Kalurahan Pendowoharjo yang ke 76 tahun," terang Hilmi Hakimudin, lurah Pendowoharjo ketika ditemui di kuncungan Gedung Manggolo Manis.

MTs Ma’arif Dlingo Gelar Workshop Penyusunan Perangkat Mengajar Kurikulum Merdeka

Bantul (MTs Ma’arif Dlingo) - Kurikulum merupakan seperangkat atau suatu sistem rencana dan pengaturan mengenai bahan pembelajaran yang dapat dipedomani dalam aktivitas belajar mengajar. Kurikulum Madrasah yang baik diharapkan mampu mengadaptasi tuntutan zaman dan perkembangan khususnya teknologi dan peserta didik. Kurikulum harus selalu dikaji dan dievaluasi sebagai ‘kitab’ pedoman guru dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar di Madrasah dalam periode ajaran belajar.

Perkemahan Penggalang MIGISADU di Akhir 2022

Bantul (MI Ma'arif Giriloyo) - Anggota pramuka penggalang yang berpangkalan di MI Ma'arif Giriloyo 1 dan 2 (MIGISADU), mengadakan kegiatan perkemahan di halaman madrasah. Perkemahan dipenghujung tahun yang dimulai Rabu-Jum,at (21-23/12). Dilaksanakan pada akhir semester 1 tahun pelajaran 2021/2022 tidaklah menjadi halangan bagi siswa MIGISADU untuk melaksanakan kegiatan sekolah. Perkemahan tersebut diikuti oleh seluruh anggota pramuka penggalang yang terbadi dalam 17 regu dan dibimbing oleh 4 guru pembina pramuka di MIGISADU.

SIAP IMPLEMENTASIKAN KURIKULUM MERDEKA MTsN 7 BANTUL GELAR BIMTEK

Bantul (MTs N 7 Bantul) – Dalam rangka mempersiapkan implementasi Kurikulum Merdeka, seluruh guru dan pegawai MTsN 7 Bantul mengikuti kegiatan Bimtek Kurikulum Merdeka pada Kamis (22/12) bertempat di Aula MTsN 7 Bantul. Seluruh guru dan pegawai sangat antusias mengikuti Bimtek ini. Hadir sebagai narasumber pada Bimtek kali ini Hj. Anita Isdarmini, S.Pd, M.Hum. dari Kanwil Kementerian Agama DIY dan Dr. Sugiyanto, M.Pd. dari BPMP DIY.

Ka TU MAN 4 Bantul Hadiri Pembinaan UPZ Kemenag Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – Guna meningkatkan kinerja pelayanan Unit Pengelola Zakat (UPZ), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) bersama Madrasah melaksanakan pembinaan pada Kamis (22/12) di Sekretariat ZI Kankemenag Bantul.

Sosialisasi Program Unggulan SKS pada Acara Pembagian Laporan Hasil Belajar Siswa MAN 4 Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – Pembagian laporan hasil belajar siswa MAN 4 Bantul kelas X dan XI dilaksanakan pada Jumat (23/12) setelah sebelumnya pembagian laporan hasil belajar siswa untuk kelas XII telah dibagikan pada Kamis (22/12). Pelaksanaan kegiatan ini sekaligus sosialisasi program unggulan MAN 4 Bantul berupa program kelas SKS (Sistem Kredit Semester) bagi para orang tua/wali siswa kelas X.

Kegiatan Pembagian Laporan Hasil Belajar dan Sosialisasi Perguruan Tinggi bagi Siswa Kelas XII MAN 4 Bantul

Bantul (MAN 4 Bantul) – Musim pelajaran semester ganjil tahun ajaran 2022/2023 telah usai. Seluruh kegiatan belajar mengajar pada semester ini ditutup dengan pembagian hasil belajar siswa. MAN 4 Bantul melaksanakan kegiatan pembagian hasil belajar siswa tahun pelajaran 2022/2023 selama dua hari pada Kamis-Jumat (22-23/12). Pembagian hasil belajar siswa pada hari pertama khusus kelas XII dan hari kedua untuk kelas X dan XI.

Belajar Wirausaha, MIN 2 Adakan Market Day

Bantul (MIN 2 Bantul) Dalam rangka memberi bekal kepada siswa dalam berwira usaha, MIN 2 Bantul mengadakan market day. Kegiatan dilakukan di depan kelas MIN 2 Bantul, Kamis (22/12). Sebagai penjual seluruh siswa kelas 6a dan 6b yang berjumlah 63. Sebagai pembeli para siswa dari kelas 1 s. d kelas 6.

Optimalisasi Kegiatan Masjid menjadi Program Unggulan DMI Bantul

Bantul (DMI Bantul) - Bertempat di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kementerian Agama Kabupaten Bantul diselenggarakan Musyawarah Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Bantul.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Bagian Kesra Setda Bantul Pambudi Arifin Rahman, SIP. mewakili Bupati Bantul, Drs. H. Nur Abadi, MA. mewakili Ketua DMI DIY, KH., Yasmuri, M.Pd.I. selaku pembina dan sejumlah pengurus DMI Kabupaten Bantul.

MTsN 6 Bantul Terima Kunjungan dan Studi Tiru MTsN 1 Kota Bandung

Bantul (MTsN 6 Bantul) – Sudah kali ketigabelas ini MTs Negeri 6 Bantul menerima kunjungan dan studi tiru dari madrasah lain yang ada di nusantara. Rabu (21/12) madrasah menerima tamu yang melakukan kunjungan dari MTs Negeri 1 Kota Bandung. Sejumlah empat puluh lima guru dan pegawai yang dipimpin langsung oleh kepala madrasah menyatakan maksud tujuan berkunjung untuk melihat dan mengamati secara langsung penerapan program unggulan madrasah untuk ditiru dan dimodivikasi.

Kali Kedua, Kankemenag Bantul Terima Kunjungan Studi Tiru dari UIN Salatiga

Bantul (Kankemenag) – Untuk kedua kalinya, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menerima kunjungan studi tiru dari Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga. Sebelumnya, UIN Salatiga telah melakukan studi tiru terkait front liner services. Dalam kesempatan ini, UIN Salatiga melakukan studi tiru terkait pembangunan Zona Integritas (ZI).

Tingkatkan Kesehatan, MTsN 7 Bantul Gelar Jalan Sehat Bersama

Bantul (MTsN 7 Bantul) - Semua komponen madrasah siswa, guru, pegawai  harus saling komunikasi dan koordinasi untuk meningkatkan kebersamaan dan kekeluargaan agar program madrasah dapat tercapai. Program madrasah diantaranya akademik nonakademik, fisik nonfisik, mental spiritual dan jasmani rohani.