Lompat ke isi utama
x
MI Ma’arif Saman

BANGUN KARAKTER, MI MA’ARIF SAMAN ADAKAN WISATA RELIGI

Dikirim oleh liana pada 3 March 2023

Bantul (MI Ma’arif Saman) - Kegiatan Study Tour MI Ma’arif Saman Sewon Bantul sudah merupakan agenda tahunan tetapi mulai tahun ini dilaksanakan 2 tahun sekali dimana pesertanya adalah kelas V dan VI. Untuk tahun ini kegiatan study tour dengan tema wisata religi mengunjungi 2 tempat yaitu Sowan Habib Syech di Solo dan Masjid Sheikh Zayed. (01/03)

“Study tour yang merupakan kegiatan tahunan mulai tahun ini dilaksanakan 2 tahun sekali adapun pesertanya sejumlah 60 orang yaitu kelas V dan VI didampingi Bapak Ibu Guru dan juga Komite. Untuk tahun ini kami mengusung tema wisata religi dengan mengunjungi 2 tempat di Solo yaitu Sowan Habib Syech dan Masjid Sheikh Zayed yang baru saja dibuka mulai 01 Maret 2023.  Peserta didik sangat senang dan antusias. Kegiatan study tour dimulai dengan shalat dhuha dan doa bersama di Masjid Baiturrahman Saman dipimpin oleh guru PAI. Rombongan berangkat pukul 07.00 WIB dengan tranportasi 1 Bus dan 1 mobil.” ujar Indrati, Kepala Madrasah.

“Tema yang kami usung tahun ini yaitu wisata religi, dengan tujuan bukan hanya sekedar melepas rasa jenuh tetapi juga sebagai salah satu cara untuk menambah wawasan, memperkenalkan dunia luar, menambah nilai religiusitas dan memperkuat nilai keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT.” papar Indrati.  

"Semoga kegiatan study tour MI Ma’arif Saman dapat berjalan dengan lancar dan rombongan kembali dengan selamat, serta ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini sehingga berlangsung dengan baik dan menyenangkan", pungkas Indrati.