Bahas Serangkaian Agenda, Kepala MTsN 6 Bantul Hadiri Rapat KKMTs
Bantul (MTsN 6 Bantul) - Selepas bertugas sebagai panitia penyelenggara tes IVA dan Sadanis Dharma Wanita Kemenag Bantul, Kepala MTsN 6 Bantul meluncur ke RM Entog Rempah memenuhi undangan rapat KKMTs, Rabu (10/8/2022). Bersama kepala MTs negeri dan swasta, Mafrudah bermusyawarah membahas serangkaian agenda dalam semester gasal ini. Sekira pukul 09.00 rapat dimulai dan dipimpin oleh Siti Solichah, Ketua KKMTs.
Agenda pertama yang dibahas adalah perihal pelaksanaan penulisan ijazah yang mengacu pada PDUM (Pangkalan Data Ujian Madrasah). "Saat ini madrasah sedang berproses menulis ijazah bagi siswa angkatan tahun pelajaran 2021/2022. Ada beberapa hal yang dituliskan pada blanko sehingga perlu disusun kesepakatan agar tidak berbeda antara madrasah yang satu dengan lainnya. Acuan penomoran merujuk pada PDUM," ujar Mafrudah, bendahara KKMTs saat ditemui kontributor.
Pertemuan KKMTs juga dihadiri oleh Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Bantul, Ahmad Musyadad. Musyadad merasa bahagia bisa hadir di tengah-tengah para pimpinan madrasah tsanawiyah. "Sejak menjadi kasi, baru pertama kali ini diundang. Kami mengimbau madrasah tertib menyusun LKH. Seluruh guru, pegawai, dan kepala madrasah harus menyusun. Kepala Madrasah Tsanawiyah negeri atasan yang menandatangani adalah Kakan Kemenag Bantul, sedangkan Kepala Madrasah untuk MTs swasta yang bertanda tangan adalah kasi," ujarnya saat berkenan memberikan sambutan.
Agenda kedua yang dibahas adalah pelaksanaan PAS dan PAT dengan aplikasi Jogja Madrasah Digital (JMD). Ketiga, kerja sama dengan media prestasi, keempat studi banding, dan terakhir KSM. (rin)