Asah Kemampuan Terjemah, Siswa MTsN 9 Bantul Dilatih Gunakan Kamus Bahasa Arab
Bantul (MTsN 9 Bantul)--Guna mengasah kemampuan siswa dalam bidang terjemah bahasa Arab, siswa MTsN 9 Arab dilatih gunakan kamus dalam pembelajaran yang berlangsung pada hari Kamis (22/02/24) di kelas 8A.
Dalam pembelajaran tersebut, siswa diminta untuk menerjemahkan teks percakapan. Setiap siswa harus mencari kata-kata yang ada dalam percakapan menggunakan kamus bahasa Arab-Indonesia, karya Mahmud Yunus.
Mohammad Fadli Hidayat, guru Bahasa Arab MTsN 9 Bantul menginginkan anak didiknya menguasai 4 kemampuan berbahasa. 4 kemampuan tersebut diantaranya adalah kemampuan mendengar (istima'), berbicara (kalam), membaca (qiraah), dan menulis (kitabah). Dan terjemah adalah salah satu bagian dari kemampuan menulis (kitabah).
"Saya ingin siswa MTsN 9 Bantul punya 4 maharah bahasa, salah satunya terjemah, minimal mereka mampu menerjemahkan teks sederhana, seperti percakapan dan bacaan singkat," tutur Fadli, guru Bahasa Arab.
Salah satu siswa MTsN 9 Bantul, Izzat Khairu Ifandi, merasa antusias mengikuti pembelajaran bahasa Arab.
"Saya sangat senang setiap mengikuti pembelajaran bahasa Arab, apalagi ketika menerjemah karena saya harus berlomba mencari kata secepat mungkin di kamus bahasa Arab," cerita Izzat sembari senyum bahagia. (fdl)