Goes To Bantul School Expo
Bantul (MI Al Ma'had An Nur ) - Dalam kegiatan"Bantul School Expo 2025" pada tanggal 2-7 Mei 2025 di Stadion Sultan Agung yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Bantul dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, MI Al Ma'had An Nur ikut serta dalam memeriahkan kegiatan tersebut.
MI Al Ma'had An Nur dalam kesempatan ini mengirimkan siswa kelas 3B yang didampingi oleh Guru Kelas dan Orang Tua wali. Kunjungan ini dilaksanakan pada tanggal 5 Mei 2025 sekitar pukul 13.00.
Anis Sulkhan Fadlil selaku kepala sekolah mengemukakan tujuan pelaksanaan kegiatan ini selain berpartisipasi dalam kegiatan Bantul School Expo juga agar menambah wawasan pengetahuan siswa siswi, karena disana banyak stand dari sekolah-sekolah lain yang menunjukkan hasil karya siswanya.
Antusias siswa-siswi serta orang tua wali sangat luar biasa, setiap stand dikunjungi serta mendokumentasi baik dengan foto selfie maupun video.Harapannya jika suatu saat MI Al Ma'had An Nur mendapatkan giliran mengisi stand sudah ada gambaran dan bisa menampilkan hasil karya siswa-siswi nya yang luar biasa.(koyim)