Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

FGD Kehumasan dan Launching Buku "Mengenang Sang Pejuang Literasi" : Kamad MTsN 6 Bantul Turut Berikan Kontribusi

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 30 March 2022

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Selasa (29/03) bertempat di MIN 2 Kulon Progo dilaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Kehumasan tahub 2022 dengan tema "Wujudkan Transformasi Layanan Umat Melalui Akselerasi Publikasi" sekaligus acara launching buku "Mengenang Sang Pejuang Literasi". Kegiatan yang diprakarsai oleh Kanwil Kemenag DIY ini dihadiri oleh 54 peserta yang berasal  dari Kanwil Kemenag DIY dan perwakilan madrasah dari tiap kabupaten. Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah juga tampak hadir dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Kakanwil Kemenag DIY Dr. H. Masmin Afif, M.Ag. menyampaikan apresiasinya kepada Subbagian Umun dan Humas. "Saya memberikan apresiasi kepada Subbagian Umum dan Humas yang telah merealisasikan instruksi ini, dengan menggelar kegiatan FGD Kehumasan,” ungkap Kakanwil. “Khususnya dalam hal ini Pranata Humas untuk dapat menuangkan gagasan Moderasi Beragama dalam karya tulis opini di media massa,” tambahnya.

Dalam kegiatan FGD Kehumasan tersebut juga dilakukan Launching Buku Antologi yang berisi tulisan para sahabat untuk almarhumah Hj. Etik Fadhilah Ihsanti, mantan Kepala MIN 2 Kulon Progo yang telah berpulang ke rahmatullah beberapa waktu lalu. Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah juga turut ambil bagian dalam penulisan buku antologi, salah satu karyanya juga menjadi bagian dari buku tersebut. "Saya senang sekali bisa memberikan kontribusi dalam buku Mengenang Sang Pejuang Literasi, semoga kelak akan hadir sosok yang memiliki semangat besar dalam dunia Literasi seperti Almarhumah Ibu Etik Fadhilah Ihsanti, semoga buku ini bermanfaat bagi pembacanya," kata Mafrudah. (Rit)