Lompat ke isi utama
x
KUA Dlingo

Disdukcapil Bantul Lakukan Digitalisasi Data Kependudukan ASN KUA Kapanewon Dlingo

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 10 February 2023

Bantul (KUA Dlingo) - Dalam rangka meningkatkan layanan kependudukan, Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bantul, dipimpin Kabid Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK), Emmy Nikmawati, melakukan kunjungan dan sosialisasi program Aktivasi Identitas Kependudukan Digital di Kantor Ususan Agama (KUA) kapanewon Dlingo, Kamis (09/02).

Identitas Kependudukan Digital adalah informasi elektronik yang digunakan untuk merepresentasikan dokumen kependudukan dan data balikan dalam aplikasi digital melalui gawai yang menampilkan data pribadi sebagai identitas yang bersangkutan. Proses aktivasi identitas kependudukan digital ini dapat dilakukan dengan mengunggah aplikasi Identitas Kependudukan Digital melalui Play Store atau Google Play pada Smart Phone masing-masing. Setelah itu lakukan pengisian data seperti NIK, email serta nomor handphone.

Kepala KUA kapanewon Dlingo, Muhammad Hanafi, menyampaikan terimakasih kepada Disdukcapil Bantul yang telah berkenan melakukan kunjungan. “Perkembangan teknologi saat ini sudah menjadi bagian dari lifestyle, gaya hidup manusia modern. Hampir seluruh aktivitas kehidupan dapat dilaksanakan hanya melalui smartphone yang kita genggam sehari-hari. Mulai dari mencari informasi aktual, belanja, pesan makanan, transportasi, bikin video kreatif hingga melakukan pekerjaan harian bisa dilakukan dengan handphone. Semoga ke depan kerja sama di bidang layanan Kependudukan antara KUA dan Disdukcapil bisa terus berlanjut,” ujarnya.

Pada kegiatan ini, Kabid PIAK didampingi tim digitalisasi sebanyak 5 orang. Terlihat para ASN di lingkungan KUA kapanewon Dlingo sangat antusias berpartisipasi mengaktivasi Identitas Kependudukan Digital. (Hnf)