Cegah Penyebaran Corona, MAN 1 Bantul Semprotkan Disinfektan
Bantul (MAN 1 Bantul) – Madrasah Aliyah Negeri 1 Bantul terus melakukan mitigasi sebagai upaya pencegahan terjadinya penyebaran virus corona di lingkungan madrasah. Salah satunya dengan melakukan pembersihan dan penyemprotan disinfektan di seluruh ruangan dan fasilitas gedung madrasah pada Selasa (24/3).
“Hari ini kami melakukan proses pembersihan dan penyemprotan disinfektan di seluruh lingkungan MAN 1 Bantul. Penyemprotan ini kami lakukan dengan swadaya untuk mencegah penularan Covid-19,” ungkap Abdul Ghofur, Kepala MAN 1 Bantul.
Sejalan dengan hal tersebut, Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana, Bin Umaryati mengatakan selain dilakukan dengan swadaya, bahan penyemprotan juga diproduksi sendiri. “Larutan disinfektan yang kami gunakan adalah hasil produksi sendiri dengan bahan aktif klorin,” jelas Bin.
MAN 1 Bantul juga sudah melakukan berbagai langkah untuk meminimalisasi penyebaran virus corona. Tak hanya menyemprotkan disinfektan, MAN 1 Bantul juga sudah menyediakan sabun dan hand sanitizer di tempat-tempat tertentu, serta memberlakukan belajar dirumah dan bekerja dari rumah (work from home). (mry)