Lompat ke isi utama
x

Implementasikan Nilai-Nilai Pancasila, Peserta Didik MTsN 9 Bantul Bersihkan Musala

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Guru Pendidikan Pancasila di MTs Negeri 9 Bantul, Agung Setyo Winarso, mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa dengan mengadakan aksi nyata berupa giat bersih Musala Raudhotul Muta'alimin, Kamis (25/07/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila pada siswa melalui tindakan konkret yang memperkuat rasa gotong royong dan kepedulian terhadap tempat ibadah.

Tim Pengembang MTsN 9 Bantul Ikuti Pembinaan Pengawas Madrasah

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ening Yuni Soleh Astuti, memberikan pembinaan kepada MTs Negeri 9 Bantul, Selasa (23/07/2024). Pembinaan ini diikuti oleh Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah; Kepala KaTU, Siti Arifah; dan keempat wakil kepala, yang menjadi Tim Pengembang Madrasah.

Buka Pelatihan Menulis Cerpen, Kasi Dikmad Kankemenag Kab. Bantul Harap Kerja Sama dengan UNY Berkelanjutan

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Musyadad, membuka Pelatihan Menulis Cerpen Berwawasan Kebhinekaan. Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Tim Program Pengabdian Masyarakat (PPM) Sastra Indonesia FBSB UNY dengan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul. Diikuti oleh 59 guru Bahasa Indonesia, kegiatan ini berlangsung di MTsN 4 Bantul pada Selasa (23/07/2024).

Ikuti Pelatihan Menulis Cerpen, Guru MTsN 9 Bantul Siap Sebarkan Nilai-Nilai Kebhinekaan

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Empat guru Bahasa Indonesia MTs Negeri 9 Bantul, Yuni Iswari Dewi, Siti Retno Machromah, Dwi Apriliya Putri, dan Andrian Eka Saputra, mengikuti kegiatan Pelatihan Menulis Cerpen Berwawasan Kebhinekaan. Kegiatan ini berlangsung di MTsN 4 Bantul pada Selasa (23/07/2024). Rina Harwati, Ketua MGMP, menyatakan kegiatan tersebut berlangsung atas kerja sama MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul dengan PPM Kelompok Dosen Sastra Indonesia FBSB UNY.

Asah Kemahiran Berbahasa, Siswa MTsN 9 Bantul Berlatih Percakapan Bahasa Arab

Bantul (MTsN 9 Bantul)— Dalam rangka mengasah kemahiran berbahasa (maharah lughawiyyah), siswa kelas VII E MTs Negeri 9 Bantul berlatih percakapan bahasa Arab pada Rabu (22/07/2024). 

Dalam pembelajaran tersebut, siswa berpasang-pasangan dengan teman sebangkunya untuk melakukan percakapan tentang perkenalan dalam bahasa Arab. Mereka nampak antusias dalam mengikuti pembelajaran tersebut, karena bagi mereka ini adalah pengalaman baru.

Wujudkan Siswa Berwawasan Global, MTsN 9 Bantul Kembangkan Bi’ah Lughawiyyah

Bantul (MTsN 9 Bantul)— Dalam rangka mewujudkan siswa yang berwawasan global, MTsN 9 Bantul kembangkan lingkungan berbahasa (bi’ah lughawiyyah). Hal ini terjadi dalam pembelajaran bahasa Arab di kelas VII E MTs Negeri 9 Bantul, pada Rabu (22/07/24).

Dalam pembelajaran tersebut, siswa berpasang-pasangan dengan teman sebangkunya untuk melakukan percakapan tentang perkenalan dalam bahasa Arab. Mereka secara bergantian tampil di depan temannya untuk melakukan percakapan dengan bahasa Arab.

Siswi MTsN 1 Bantul Terima Edukasi Menstruasi 

Bantul( MTsN 1 Bantul) -- Siswi MTsN 1 Bantul kelas IX mengikuti kegiatan edukasi mengenai menstruasi dan pentingnya menjaga kebersihan diri. Kegiatan yang diselenggarakan  Jumat (27/7/2024) ini menghadirkan narasumber dari perusahaan produk kesehatan wanita, Laurier. Kegiatan ini dilangsungkan di musala madrasah bersamaan dengan pelaksanaan  program madrasah “Jumpa Berliana” yang dilaksanakan setiap hari Jumat jam 07.00 s.d. 07.40 WIB.

Tim MTsN 2 Bantul Kunjungi Stand-stand BCE

Bantul ( MTsn 2 Bantul ) - Stand BCE yang dipenuhi oleh berbagai macam  produk-produk dari berbagai macam instansi pula. Tim MTsN 2 Bantul yang kemarin Kamis (25/07/2024) mendapat jadwal untuk menjaga stand Kemenag Bantul pun berkunjung ke beberapa stand di BCE. 

Tampil di BCE Atas Nama Kemenag, Kepala MTsN 2 Bantul Berperan Sebagai Among Tamu

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Even akbar Bantul Creative Expo digelar mulai (25/7 – 4/8/2024)  merupakan ajang pemaparan potensi ekonomi kreatif dan inovasi dari satuan kerja di seluruh Kabupaten Bantul. Agenda yang digelar Dinas Pedagangan Pemkab Bantul ini merupakan acara rutin tahunan yang biasanya diadakan jelang HUT Kemerdekaan RI. Berbagai bentuk kreativitas ditunjukkan dalam berbagai stand baik dari instansi negeri maupun swasta. Maksud dan tujuan dari expo ini adalah untuk mempromosikan sekaligus mensosialisasikan produk ekonomi di kota geplak tersebut.

Koordinasi Awal Perjanjian Kerja Sama Kankemenag Bantul dengan PLJ DIY

Sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul lakukan koordinasi awal dalam rangka kerja sama dengan Pusat Layanan Juru Bahasa Isyarat (PLJ) DIY.

Koordinasi ini berlangsung di Sekretariat ZI Kankemenag Bantul, Jumat (26/7). Hadir dalam kesempatan ini, Muhammad Diki Prasetyo, koordinator PLJ DIY; Dian Karinawati, sekretaris PLJ DIY; dan Yudi Aditya Nugraha, Juru Bahasa Isyarat (JBI) dari Dinas Sosial DIY.

MTsN 4 Bantul Menjadi Tuan Rumah MGMP Bahasa  Indonesia  MTs  se-Bantul

Bantul ( MTsN 4 Bantul ) - MTsN 4 Bantul Menjadi Tuan Rumah  MGMP Bahasa  Indonesia  MTs  se-Bantul  pada  hari Selasa tanggal  23 Juli 2024 di aula MTsN 4 Bantul jam 11.00 sampai selesai.Kegiatan   itu menjadi program rutin itu MGMP  bahasa Indonesia kabupaten Bantul dan diikuti oleh 60 peserta. Kegiatan itu dihadiri oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah KanKemenag Bantul, Ahmad Musyadat. Dengan narasumber  yang hadir  Minto Asayuti ,Else Liliani  dan beberapa dosen   PBSI UNY .