Tanamkan Pentingnya Tata Tertib Madrasah, MTsN 6 Bantul Tugaskan Guru BK Narasumber Matsama
Bantul (MTsN 6 Bantul) - Masa taaruf siswa baru Madrasah Tsanawiyah Negeri 6 Bantul, dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 10 Juli sampai dengan 12 Juli 2023. Salah satu materi guna pengenalan pada siswa siswi baru yaitu materi tata tertib struktur tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang telah diberikan pada hari Rabu (12/07/2023).