Lompat ke isi utama
x

Siswa Kelas 8E MTsN 6 Bantul Raih Juara 1 Market Day

Bantul (MTsN 6 Bantul) –  MTsN 6 Bantul mengadakan berbagai kegiatan dalam rangka Milad. Salah satunya adalah dengan menggelar Market Day pada Selasa (05/03/2024). Kegiatan  tersebut dilaksanakan bersamaan dengan jalan sehat budaya di halaman madrasah dengan menampilkan stand kreativitas masing-masing kelas  untuk menjual makanan dan minuman sehat. Seluruh siswa telah mempersiapkan kegiatan market day beberapa hari sebelumnya agar penampilan stand kelasnya memukau para juri.

Jalan Sehat Budaya Meriahkan Milad MTsN 6 Bantul 

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Pesona Barisan peserta didik MTsN 6 Bantul mencuri perhatian pengguna jalan saat melakukan jalan sehat karnaval budaya pada Selasa (05/03/2024). Jalan sehat budaya tersebut sebagai bentuk perayaan menyambut Milad ke-46 MTsN 6 Bantul. Diikuti lebih dari 600 peserta, yang terdiri dari 18 kelas ikut serta memeriahkan jalan sehat dengan menampilkan ragam kreasi budaya Nusantara. Jalan sehat budaya di MTsN 6 Bantul dimulai pukul 07.300 WIB  yang sebelumnya kegiatan telah dibuka oleh Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah.

Tarhib Ramadlan : MIN 3 Bantul Gelar Khataman Al-Qur'an, Mujahadah dan Do'a Bersama

Bantul (MIN 3 Bantul). Bulan Ramadlan adalah bulan yang selalu dirindu, ditunggu dan memiliki tempat spesial di kalbu. Begitulah yang dirasakan segenap umat Islam, khususnya Keluarga Besar MIN 3 Bantul. Oleh karena itu, dalam rangka menyambut kehadiran bulan mulia ini, maka MIN 3 Bantul menyelenggarakan khataman al-Qur'an bin nadhar seluruh guru, pegawai dan semua siswa-siswi, dilanjutkan mujahadah, tahlil dan do'a bersama.

Pisah Sambut Bendahara dan Pengawas Madrasah : MIN 3 Bantul Komitmen Tingkatkan Prestasi 

Bantul (MIN 3 Bantul). Mutasi atau perpindahan tempat kerja pegawai antar pos instansi dalam satu kementerian merupakan sebuah keniscayaan dalam sistem keorganisasian. Hal ini juga tidak bisa dihindari oleh MIN 3 Bantul sebagai unit pendidikan dibawah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Pada awal tahun 2024 ini terjadi pergantian tugas pengawas madrasah dan bendahara di lingkungan MIN 3 Bantul, yaitu antara Bapak Syamsudin dan Bapak Kuncuro, serta Ibu Baroroh dan Bapak Huda.

Kepala KUA Pundong NARSUM pembekalan kaum rois.

Bantul (  KUA Pundong ) - Bertempat di Aula balai kalurahan Seloharjo Jum'at, 08/03/2024 diselenggarakan acara pembinaan dan penyerahan tali asih kepada kaum rois se kalurahan Seloharjo. Hadir dalam acara tersebut kepala KUA Pundong, Kamituwo dan Babinkamtibmas.

Kegiatan Jumat Bersih dan Songsong Ramadhan MI Al-Islamiyah Grojogan Menggelar Senam Bersama.

Bantul ( MI Al-Islamiyah Grojogan ) - Pada hari Jumat, 8 Maret 2024 MI Al-Islamiyah Grojogan mengadakan senam bersama dan membersihkan lingkungan madrasah menyambut datangnya bulan Ramadhan.  Senam bersama dilaksanakan di halaman parkir Pasar Blumbang Mataram, Grojogan, Wirokerten. Siswa-siswi yang berada di gedung barat yaitu kelas I A, I B, I C, IV A, IV B, dan IV C berjalan bersama-sama menuju halaman parkir Pasar Blumbang Mataram.   Semua warga madrasah bersemangat mengikuti senam yang dipandu oleh Mugina Triyanti.

Wujudkan SRA, MAN 3 Bantul Reviu Tata Tertib

Bantul (MAN 3 Bantul) - MAN 3 Bantul menggelar rapat reviu tata tertib, Jumat (8/3). Rapat yang dilaksanakan di Ruang Aula MAN 3 Bantul ini dihadiri oleh Tim Penjamin Mutu Madrasah, perwakilan komite madrasah, perwakilan orang tua, dan siswa.  Rapat berlangsung mulai pukul 13.00-15.00 WIB.

Ikhtiar Batin Jelang Assesmen, MAN 3 Bantul Gelar Mujahadah

Bantul (MAN 3 Bantul) - Kesuksesan dalam meraih prestasi ditempuh dengan berbagai usaha baik lahiriah maupun batiniah. Upaya lahiriah dan batiniah dipersiapkan MAN 3 Bantul untuk membangun generasi emas dalam meraih prestasi. Menjelang pelaksanaan Assesmen Madrasah, Assesmen Tengah Semester, dan menyongsong Ramadan siswa kelas diberikan penguatan batin melalui kegiatan mujahadah di hari penuh berkah, Jumat (8/03/2024). 

Kemah Bhakti Mada XXIX MAN 3 Bantul Latih Kemandirian & Tanggung Jawab

Bantul (MAN 3 Bantul) - Kemah Bakti Mada (KBM) MAN 3 Bantul merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan madrasah guna menumbuh kembangkan karakter mandiri dan bertanggung jawab kepada siswa. Kegiatan yang menjadi program Wakabid Kesiswaan bekerja sama dengan Dewan Ambalan (DA) Senopati dan Dewi Sartika MAN 3 Bantul tahun ini berlangsung di Memorial Camp Banaran Kidul Banguncipto Sentolo Kabupaten Kulon Progo, Senin-Rabu (4-6/03/2024). KBM XXIX diikuti 225 peserta terbagi dalam 31 sangga.

MAN 3 Bantul Berangkatkan 225 Peserta Kemah Bhakti Mada XXIX

Bantul (MAN 3 Bantul) – MAN 3 Bantul merancang berbagai program guna membangun karakter siswa. Salah satunya Kemah Bhakti Mada (KBM). KBM tahun ini merupakan kegiatan kemah yang dilaksanakan ke XXIX kalinya. Kemah Bhakti Mada menjadi agenda tahunan MAN 3 Bantul (Mantaba). Tahun ini KBM dilaksanakan pada Senin-Rabu (4-6/3) di Memorial Camp, Sentolo, Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta.

 

Kankemenag Bantul Gelar Reviu SOP Layanan Tahun 2024

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menyelenggarakan Reviu SOP terkait pelayanan yang dilaksanakan di aula kantor, Jumat (8/3). Reviu ini dihadiri oleh jajaran pimpinan di Kankemenag Bantu dan perwakilan dari masing-masing seksi/penyelenggara.

 

KUA Kapanewon Jetis Serahkan Sertifikat Halal Kepada 20 Pelaku Usaha UMKM

(Bantul KUA Jetis) -- KUA Kapanewon Jetis Bantul menyerahkan 20 sertifikat halal pelaku usaha mikro dan kecil dari Kapanewon Jetis, Kasihan, Sewon, Pleret, Pundong, Banguntapan, Piyungan melalui program Sertifikat Halal Gratis (sehati) tahun 2024, program ini dilakukan untuk memberikan dukungan dan penguatan bagi produk halal hasil pelaku usaha mikro/kecil dan meningkatkan jumlah pengusaha mikro/kecil yang memenuhi ketentuan halal.

Antusiasme Para Jurnalis MTsN 4 Bantul dalam Pemberitaan Kegiatan Madrasah

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Dunia pemberitaan dapat menjadi sarana informasi bisa diterima oleh masyarakat. Dengan pemberitaan yang bagus, akan mampu menyampaikan nilai-nilai kepada khalayak umum.

Pada hari jum'at 8 maret 2024, bertempat di kompleks masjid baitul ilmi, MTsN 4 Bantul, para jurnalis handal madrasah sangat antusias untuk membuat berita berita. Dengan tema Tarhib Ramadhan. Pengajian menyambut bulan suci ramadhan, dengan pemateri Ustadz Ahmad Mustajib al hafidz.

Siswa MTsN 3 Bantul Juara 2 Catur DIY

Bantul (MTsN 3)- Siswa MTsN 3 Bantul Muhammad Roiyan Saputra tampil sebagai juara 2 catur se DIY dalam even Kompetisi Siswa ( PKM ) tingkat Kanwil Kemenag setelah di babak ke 5 menundukkan pecatur Gunungkidul Ahmad Aminun. Meski demikian Roiyan harus puas di posisi ke 2 karena kalah tipis dalam perhitungan Buchholz Tie-Breaks. Atas prestasi tersebut Roiyan mendapatkan trophy tetap dan piagam penghargaan, yang diserahkan di panggung utama MAN 3 Sleman, Kamis (7/3/2024).

Siswa MTsN 7 Bantul Ikuti Turnamen BARATI Cup Bali 2024

Bantul (MTsN 7 Bantul)- BARATI Mendunia telah menyelenggarakan turnamen  BARATI Cup Bali 2024. Kegiatan ini dilaksanakan   sebagai salah satu Implementasi dari Inpres Nomor 3 tahun 2019 tentang Percepatan Persepakbolaan Nasional. Ajang sepak bola usia dini ini diharapkan terus dilaksanakan setiap tahunnya. Semoga semakin banyak talenta muda persepakbolaan Indonesia.