MTsN 9 Bantul Tembus Tahap Lanjutan PMPZI, Perkuat Langkah Menuju WBK
Bantul (MTsN 9 Bantul)—MTs Negeri 9 Bantul mencatatkan hasil positif dalam Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI). Madrasah ini dinyatakan lolos tahap awal dan berhak melanjutkan ke tahapan penilaian berikutnya dalam program pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).