Lompat ke isi utama
x

Penggunaan Media Pembelajaran Quizizz dalam Pelajaran SKI di MTsN 5 Bantul

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Kamis (6/2/25) mapel SKI adalah salah satu mapel yang terjadwal dalam KBM di kelas 8B. Hani Saputra, S.Pd selaku guru mapel melaksanakan KBM dengan media pembelajaran quizizz.

Quizizz adalah platform game-based learning yang dapat digunakan oleh guru untuk membuat permainan dan kuis interaktif bagi siswa.

MTsN 8 Bantul Gelar Pengajian Peringati Isra' Mi'raj 1446 H Hadirkan Kyai Burhanudin

Bantul (MTsN 8 Bantul) – Dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H, MTsN 8 Bantul mengadakan pengajian bagi siswa, guru, dan pegawai, Kamis (30/1/2025) di aula madrasah. Hadir sebagai penceramah Kyai Burhanudin dari Jetis didampingi Kepala MTsN 8 Bantul Imam Syamroni. Kegiatan disiarkan secara live streaming di channel youtube MTsN 8 Bantul, MatsadebaTv.

Senam Bersama di Puncak Becici Dlingo, MTsN 8 Bantul Laksanakan Pembiasaan MASBEI

Bantul (MTsN 8 Bantul) – Seluruh siswa kelas tujuh hingga sembilan MTsN 8 Bantul melaksanakan senam bersama didampingi guru dan pegawai Jum’at (31/1/2025) pagi. Kegiatan dilaksanakan di halaman pintu masuk tempat wisata Puncak Becici Dlingo Bantul. Kegiatan tersebut merupakan pembiasaan siswa pada hari Jum’at dengan nama MASBEI akronim dari Matsadeba Sehat, Bersih, dan Indah. 

Studi Tiru Pokjawas Madrasah Sumatera Utara di MAN 2 Bantul: Sinergi untuk Kemajuan Pendidikan

Bantul (MAN 2 Bantul) – Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul menerima kunjungan istimewa dari Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Madrasah Provinsi Sumatera Utara dalam kegiatan studi tiru yang berlangsung pada hari Jumat (7/2). Rombongan yang dipimpin oleh Ketua Pokjawas, Hj. Yanizar Bahari, terdiri dari 1 pengawas madrasah dan disambut langsung oleh Kepala MAN 2 Bantul, Nurhasanah Rahmawati, beserta jajaran pimpinan madrasah, termasuk Kepala Tata Usaha dan seluruh wakil kepala.

Perpustakaan de'Talenta Lib MTsN 6 Bantul Umumkan Pembaca Terbaiknya

Bantul ( MTsN 6 Bantul ) -  Perpustakaan de'Talenta di MTsN 6 Bantul menggalakkan kegiatan gemar membaca dengan mengumumkan tiga pembaca terbaik untuk bulan Januari 2025. Mereka yang berhasil meraih prestasi ini adalah Tsabita Syafa Anaya, Lisana Shidqin, dan Nabila Fauzia. Ketiganya telah menunjukkan komitmen luar biasa dengan meminjam buku lebih dari 50 kali dari koleksi yang mencapai lebih dari 5000 judul di perpustakaan.(03/02)

Siswa Kelas 6 MIN 2 Bantul Antusias Mengikuti Outbond di Dolandeso Boro 

Kulon Progo (MIN 2 Bantul) - Siswa kelas 6A dan 6B Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Bantul (MIN 2 Bantul) dengan penuh semangat mengikuti kegiatan outbound di Dolandeso Boro, Kalibawang, Kulon Progo, (Rabu, 5/02). Acara ini juga diikuti oleh wali kelas serta bapak dan ibu guru pendamping, dengan tujuan melatih kerja sama, keberanian, dan kemandirian siswa melalui berbagai permainan dan aktivitas edukatif.  

Tingkatkan Kompetensi Mengajar Guru, Dua Guru IPS MTsN 9 Bantul Ikuti Workshop Media Pembelajaran Yang Aktif, Inovatif, dan Menyenangkan

Bantul (MTsN 9 Bantul) – Guru Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), MTsN 9 Bantul, Tiyan Kurniansyah dan Gandes Aknissholikah, mengikuti kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) IPS Kabupaten Bantul, Rabu (05/02/2025). Kegiatan dilaksanakan di Warung Omah Sawah (WOS) yang dimulai pukul 10.30 WIB dengan dihadiri narasumber Oktana Wahyu Perdana, Dosen PPKn Universitas PGRI dan seluruh guru IPS dari MTs negeri maupu swasta di Kabupaten Bantul. Kegiatan ini beragendakan pelatihan pembuatan media pembelajaran yang aktif, inovatif, dan menyenangkan.

Membahas Tentang Nomophobia, Siswa Kelas VIII Melakukan Sesi Debat Penggunaan Gadget

Bantul (MTsN 9 Bantul) – Siswa kelas VIII MTsN 9 Bantul melakukan sesi debat dengan tema “Penggunaan Gadget Faktor Nomophoia” pada kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil’alaamin (P5RA) (05/02/2025). Kegiatan dilaksanakan di kelas masing-masing dengan pembagian 2 kelompok pro, 2 kelompok kontra, dan 2 kelompok netral dengan guru pendamping sebagai moderator. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan P5RA kelas VIII dengan tema Rekayasa dan Berteknologi untuk Membangun NKRI “Stop Nomophobia”. 

OSIM MTsN 9 Bantul Tanam Anggrek untuk Hijaukan Madrasah

Bantul, (MTsN 9 Bantul) – Dalam upaya menghijaukan lingkungan madrasah, OSIM MTsN 9 Bantul mengadakan kegiatan penanaman anggrek sebagai tanaman tempel di berbagai sudut madrasah, Rabu (05/02/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memperindah lingkungan sekaligus mendukung program konservasi tanaman hias yang ramah lingkungan.  

Anggota Sekbid Adiwiyata OSIM MTsN 9 Bantul Tanam Tanaman Langka dalam Program Konservasi

Bantul, (MTsN 9 Bantul) – Siswa Seksi Bidang (Sekbid) Adiwiyata OSIM MTsN 9 Bantul melakukan aksi nyata dalam upaya pelestarian tanaman langka dengan menanam tiga jenis tanaman khas Indonesia di lingkungan madrasah. Kegiatan yang berlangsung pada Rabu (05/02/2025) ini merupakan bagian dari program konservasi dalam rangka melestarikan keanekaragaman hayati sesuai dengan program SADAM (Sadar Adiwiyata Masemba) sekaligus bertepatan dengan MTsN 9 Bantul yang sedang menyiapkan diri untuk penilaian Adiwiyata Nasional.

Berlangganan Pendidikan Madrasah