Lompat ke isi utama
x

Proktor MTsN 5 Bantul Ikuti Sosialisasi Pelaksanaan ASPD 2025

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Proktor MTsN 5 Bantul, Muh Anwar Amien hadir dan mengikuti sosialisasi pelaksanaan Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) jenjang SMP/MTs Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2025. Kegiatan berlangsung secara online melalui zoom meeting pada Kamis (10/4/2025) di Sasana Krida (Auditorium), Lantai 2 Disdikpora DIY Jalan cendana 9, Yogyakarta.

Shalat Dhuha Membangun Karakter Religius Siswa MTsN 5 Bantul

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Membiasakan shalat dhuha bagi siswa madrasah dapat meningkatkan keimanan, kedisiplinan, dan konsentrasi. Selain itu, juga dapat menanamkan kebiasaan baik dan nilai-nilai akidah serta religius.

Mengawali pembelajaran di madrasah, yang baru saja selesai libur hari raya Idul Fitri 1446 H, para siswa dan guru melaksanakan shalat dhuha secara berjamaah dipimpin oleh seorang guru sebagai imam. Kegiatan dilaksanakan pada hari ini Kamis (10/4/2025) di masjid madrasah. 

Doa Pagi Membentuk Karakter Siswa MTsN 5 Bantul

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Salah satu pembiasaan siswa MTsN 5 Bantul adalah melaksanakan doa di pagi hari, yakni sebelum dimulainya Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di dalam kelas. Seperti yang dilaksanakan pada Kamis (10/4/2025) di masjid madrasah.

Siswa Kelas VIIB MTsN 5 Bantul Saling Berbagi Perasaan dalam Lebaran Idul fitri 1446H

Bantul (MTsN 5 Bantul) -  Mengawali Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) setelah libur lebaran, Kamis (10/4/2025) Guru Bahasa Arab MTsN 5 Bantul, Ulil Amri, memantik keaktifan siswa-siswinya dengan saling berbagi perasaan dalam lebaran Idul Fitri 1446H.

Anak-anak antusias menyampaikan perasaannya masing-masing, umumnya mereka merasa senang karena mendapatkan banyak THR, full makanan diberbagai tempat, dan juga moment piknik bersama keluarga.

Sosialisasi Program Keterampilan MAN 2 Bantul: Prodistik untuk Siswa Baru

Bantul (MAN 2 Bantul) - MAN 2 Bantul mengadakan sosialisasi program keterampilan unggulan, yaitu Program Pendidikan Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (Prodistik), bagi siswa baru jalur JTTP tahun ajaran 2025/2026. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 17 Maret 2025, pukul 09.00 WIB di Aula MAN 2 Bantul dan diikuti oleh 30 siswa baru kelas X.

MAN 2 Bantul Adakan Acara Santunan dari Alumni untuk Adik Kelas

Bantul (MAN 2 Bantul) - MAN 2 Bantul menggelar acara amal berupa santunan dan bazar tebus murah yang berlangsung di Masjid At-Ta’awun. Acara ini bertujuan untuk membantu siswa yang membutuhkan serta mendukung pembangunan masjid yang telah mencapai 80% penyelesaian, Selasa (25/3).

Kokohkan Silaturahmi, MAN 3 Bantul Kunjungi Pondok Pesantren Mitra Madrasah

Bantul (MAN 3 Bantul) – Momen Syawal menjadi bulan yang istimewa. Masih dalam suasana lebaran, MAN 3 Bantul melaksanakan kegiatan silaturahmi ke Pondok Pesantren (PP) mitra sekitar lingkungan madrasah, yakni di Jejeran, Wonokromo, Kanggotan, Brajan, dan Karang Anom, Senin (9/4). Kegiatan spesial dalam bulan Syawal ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pondok pesantren mitra. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas X, XI, dan XII dengan didampingi oleh wali kelas dan guru-guru MAN 3 Bantul.

Berlangganan Pendidikan Madrasah