Lompat ke isi utama
x

KUA Bantul Menerima Kunjungan Tim Monitoring dari Sekjen Kemenag RI

Bantul (KUA Bantul) - KUA Bantul menerima kunjungan Tim Monitoring IT Sekretariat Jenderal Kementerian Agama RI, Selasa (20/8). Monitoring berlangsung di Ruang Front Office KUA Bantul. Hadir dalam kegiatan ini Andreas Ragil Wiratno, Pranata Komputer dan Mohamad Ali Sadikin, Sandiman Kemenag RI.

Pengajian Pasca Haji KUA Kapanewon Bantul

Bantul (KUA Bantul) - Kantor Urusan Agama (KUA) Kapanewon Bantul menggelar pengajian pasca haji Kapanewon Bantul dilaksanakan hari Jum'at (2/8/24) di Aula KUA Kapanewon Bantul.

Hadir dalam kegiatan tersebut jamaah haji Kapanewon Bantul tahun 2024 sekitar 50 jamaah. Dalam kesempatan tersebut menghadirkan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi yang menyampaikan tentang kemabruran haji.

KUA Bantul Mengikuti Halaqoh Moderasi Beragama MUI Kapanewon Bantul

Bantul (KUA Bantul) - Kantor Urusan Agama (KUA) Kapanewon Bantul mengikuti kegiatan halaqoh moderasi beragama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kapanewon Bantul di Aula Kapanewon Bantul, Kamis (1/8).

KUA Bantul dipimpin oleh Kepala KUA, Achmad Rois Wizda yang didampingi oleh Muslikhun, Joko Sugiarto dan Wahyu Sinangsih. Acara diawali pembukaan oleh kapanewon Bantul Kusmardiono, menyampaikan tentang pentingnya ulama dan umaro sedangkan sebelumnya sambutan Ketua MUI, Muslih Nahrowi menyanyikan pentingnya kegiatan pertemuan MUI.

KUA Pajangan Dan Dukcapil Terus Bersinergi Memberikan Pelayanan Yang Terbaik Kepada Pengantin Baru 

Bantul ( KUA Pajangan ) - Senin, 19 Agustus 2024 bertempat di dusun Trucuk Triwidadi Pajangan berlangsung pernikahan antara Isnawan dan Winarti. Penghulu yang menghadiri Akad nikah adalah Aleq Rahmat Hidayat Kepala KUA Kapanewon Pajangan di dampingi Boimin.


Sesaat setelah Akad nikah pengantin baru langsung mendapatkan tiga dokumen penting sekaligus dari Program KAPERU, yaitu : Buku nikah, KTP dan KK baru, yang merupakan bentuk pelayanan prima. 

Kepala  KUA Sewon, Mustafied Amna  Menerima Anugerah Satya Lencana Karya Satya 20 tahun dari Presiden RI.

Bantul ( KUA Sewon ) - Pemberian penghargaan Satya lencana ASN Kementerian Agama Kabupaten Bantul diberikan tepat pada momen peringatan HUT Ke-79 RI oleh KaKankemenag Kab. Bantul yang berlangsung di halaman Kantor Kemenag, Bantul, 17 Agustus 2024.
Satyalencana adalah lencana tanda kesetiaan dalam pengabdian, tugas, dan sebagainya.Kankemenag Bantul, Ahmad Shidqi menyematkan penghargaan bergengsi tersebut kepada MustafiedAmna.

KUA Sewon Serahkan Wakaf Buku Untuk Masjid

Bantul (KUA Sewon) - KUA Sewon melalui Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) Mukharis beserta tim Geliat Si Manis (Gerakan Literasi Keagamaan Berbasis Masjid) KUA Sewon, menyerahkan wakaf buku keagamaan kepada Takmir Masjid Darul Falah, Karanggede, Pendowoharjo, Sewon, Jumat (16/08/2024).

Kepala KUA Bantul menjadi Pembaca Doa Upacara HUT RI ke 79

Bantul (KUA Bantul) - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 79 Kapanewon Bantul menyelenggarakan upacara di lapangan Guyengan Palbapang Bantul, Sabtu (17/8).

Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh ASN se-Kapanewon Bantul, sekolah dari SD sampai SMA se-Kapanewon Bantul, Pamong Desa lima Kelurahan yaitu Palbapang, Bantul, Ringinharjo, Trirenggo dan Sabdodadi. Juga tokoh masyarakat /warga yang mendapatkan undangan dari Kapanewon. Pra acara ditampilkan Drumband dari SD Palbapang 1 Bantul.

Ziarah Tabur Bunga

Bantul (KUA Sedayu) - Jajaran Forkompinkap Sedayu melaksanakan rangkaian kegiatan HUT RI Ke 79, ziarah tabur bunga menjadi salah satu rangkaiannya. Agung Ismarwanto Kepala KUA Sedayu turut hadir dalam acara tersebut, dilaksanakan hari Kamis (15/8).

Acara dilaksanakan di Makam Soemenggalan Dusun Kemusuk, Kalurahan Argomulyo, Kapanewon Sedayu. Makam ini dibuat oleh Alm. H. Probosutedjo yang merupakan adik ke 2 H. Soeharto Presiden Ke 2 Republik Indonesia.

Berlangganan Bimas Islam