Tingkatkan Kesejahteran Anggota Koperasi ADIL Kemenag Bantul Tindaklanjuti Hasil RAT
Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM selaku pembina Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) ADIL, Senin (22/6) memberikan pembinaan perdana pada rakor pengurus Koperasi ADIL di masa pandemi Covid-19 berlangsung di aula koperasi. Rakor yang dihadiri semua pengurus, karyawan dan pengawas ini untuk merealisasikan program kerja menindaklanjuti hasil RAT 2019.
Dalam pembinaannya Aidi Johansyah menyampaikan, "Saya mengapresiasi atas kinerja pengurus Koperasi ADIL yang mempunyai komitmen meningkatkan kesejahteraan anggota. Semoga anggota koperasi terus bertambah, saya berharap seluruh ASN Kantor Kemenag Bantul bisa menjadi anggota Koperasi ADIL. Untuk menunjang tumbuh kembangnya koperasi, pengurus agar melaksanakan program-program yang inovatif, kalau perlu merevisi AD/ART agar koperasi semakin berkembang dan lebih maju, dengan demikian anggota tidak akan berpindah ke lain hati", katanya.
Ketua KPRI ADIL H. Sugito, S.Ag., MSI melaporkan sampai saat ini anggota Koperasi ADIL sejumlah 965 pegawai. Adapun program kerja untuk meningkatkan kesejahteraan anggota yang telah disepakati bersama, meliputi; simpan pinjam dengan jasa sebesar 1% dengan plafond pinjaman maksimal sebanyak 150 juta, dan memberikan promo di bulan Oktober, pertokoan, persewaan/kerjasama dengan BRI, arisan sepeda motor, pinjaman dana haji/umrah, pinjaman dana perumahan, kegiatan kebersamaan dan pengadaan kain batik kawilujengan. Dengan program kegiatan tersebut Koperasi ADIL telah mempunyai omset lebih dari 19 Miliar. (jojo)