Lompat ke isi utama
x

MTsN 5 Bantul Mengapresiasi Siswa Berprestasi

Bantul ( MTsN 5 Bantul) - Dalam rangka mengembangkan potensi peserta didik secara optimal serta terpadu yang melingkupi bakat, minat, serta kreativitas, OSIM MTsN 5 Bantul (Matsamaba) mengadakan berbagai kegiatan kegiatan kompetisi akademik maupun non-akademik. Di samping itu, program kesiswaan ini juga bertujuan untuk mengaktualisasi potensi peserta didik dalam pencapaian potensi unggulan sesuai bakat serta minat. Adapun cabang yang dilombakan meliputi bola voli, futsal, tolak peluru, lari, pidato bahasa Inggris dan Indonesia, adzan, serta kaligrafi,

Ikuti Lomba Madrasah Mandiri Berprestasi, MIN 2 Bantul Raih Juara Tahun 2023

Bantul (MIN 2 Bantul ) - Dalam GG rangkaian kegiataan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke–78, MIN 2 Bantul mendapat undangan penerimaan penghargaan kejuaraan lomba karena berhasil meraih juara 1 Lomba Madrasah Mandiri Berprestasi Tahun 2023 di Aula PLHUT Kantor Kemenag Kabupaten Bantul, pada pukul 12.00 s.d selesai yang diwakili oleh kepala Madrasah MIN 2 Bantul(2/02/2024).

Semangat Siswa MTsN 2 Bantul Pada Hari Pertama Masuk Sekolah Semester Genap TP 2023/2024

Bantul (MTsN 2 Bantul) - Selasa (02/01/2024) merupakan hari pertama masuk sekolah di Tahun Pelajaran (TP) 2023/2024 semester genap. Hari dimana seluruh siswa dan para guru memulai kembali aktifitasnya di sekolah setelah melewati masa liburan sekolah akhir tahun 2023. Flyer Back to School dibuat oleh tim publikasi madrasah untuk menyambut hari pertama masuk dan memberikan semangat dalam meraih sebuah kesuksesan.

MAN 1 Bantul Menjadi Tilok Uji Kompetensi Jabatan Pelaksana Kementerian Agama Kabupaten Bantul

Bantul (MAN 1 Bantul) -- Kementerian Agama Kabupaten Bantul melaksanakan uji kompetensi jabatan pelaksana pada satuan kerja Kementerian Agama, Jumat (20/12/2023). Kegiatan ini diselenggarakan secara serentak di seluruh Indonesia dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bantul dipilih sebagai titik lokasi tes uji kompetensi oleh Kementerian Agama Kabupaten Bantul.

KUA KAPANEWON JETIS MEMBANTU BASNAZ SALURKAN SANTUNAN PADA FAKIR MISKIN

Bantul (KUA Jetis) – Dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama pada bulan Januari 2024 dan melaksanakan program tahun 2024, Kantor Urusan Agama (KUA) Kapanewon Jetis Bantul menggelar kegiatan peduli dhuafa dengan mentasyarufkan santunan untuk asnaf fakir miskin. Pentasyarufan itu digelar di KUA kecamatan pada Kamis (04/01/2024).

Class Meeting MAN 4 Bantul, Momentum Mengasah Kemampuan dan Sportivitas

Bantul (MAN 4 Bantul) - Senin (18/12), Kepala MAN 4 Bantul, Mucharom membuka kegiatan class meeting pada apel pagi yang dilaksanakan di lapangan MAN 4 Bantul. Kegiatan class meeting adalah program kegiatan yang berisi berbagai ajang perlombaan dan dilakukan antarkelas. Class meeting dilaksanakan setelah siswa menyelesaikan Penilaian Akhir Semester (PAS) dan sebelum penerimaan rapor.

Enam Tim Lolos Final Manembayo Research Competition 2023

Bantul (MAN 4 Bantul) - Manembayo Research Competition atau MARCO jilid ke-2 kini telah memasuki babak final. Total dari 80 tim yang mengikuti seleksi tahap abstrak berlanjut tahap seleksi full papper. Sabtu (16/12) diumumkan enam tim terbaik yang lolos final MARCO 2023. Adapun enam tim tersebut terdiri dari MTsN 4 Bantul, MTsN 4 Sleman, MTsN 1 Yogyakarta 2 tim, MTsN 1 Kudus dan MTs Muhammadiyah Karangkajen. Keenam tim tersebut akan mempresentasikan hasil penelitian di depan dewan juri pada Rabu (20/12) bertempat di Aula MAN 4 Bantul. 

MAN 4 Bantul Borong Kejuaraan Pertapa Wiradaya 2023

Bantul (MAN 4 Bantul) – Dalam rangka peringatan Hari Pahlawan tahun 2023, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Bantul dalam hal ini Dewan Kerja Cabang menyelenggarakan kegiatan Perjalanan Napak Tilas Perjuangan Pahlawan dengan nama Perjalanan Tanggap Hari Pahlawaan Perwira Swadaya (Pertapa Wiradaya) Tahun 2023 dalam bentuk perjalanan dan perlombaan. 

MIN 2 Bantul Akhiri Semester dengan Gelar Bakat

Bantul (MIN 2 Bantul) - Penilaian akhir semester sudah berakhir, Senin (11/12), sedangkan penerimaan raport masih 2 minggu, Jumat (22/12). Waktu dua minggu selepas penilaian akhir, anak-anak melaksanakan class meeting (lomba antar kelas). Ada beberapa kegiatan dalam beberapa hari: lomba olahraga, gelar bakat, lomba nyanyi, lomba yel-yel, dan lomba fashion shaw. Lomba olah raga diikuti kelas 4-6, lomba gobak sodor. Hal itu untuk meningkatkan kebersamaan siswa dalam kerja kelompok dan tim.

Lolos Dua Besar Madrasah Mandiri Berprestasi, MAN 3 Bantul Jalani Verifikasi Faktual dari Kankemenag Bantul

Bantul (MAN 3 Bantul) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bantul menggelar pemilhan Madrasah Mandiri Berprestasi 2023 sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan publik serta penghargaan untuk madrasah. Pemilihan Madrasah Mandiri Berprestasi 2023 oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul ini digelar dalam rangka Hari Amal Bakti ke-78 Kementerian Agama RI. MAN 3 Bantul (Mantaba) turut mengikuti ajang ini dengan mengirimkan portofolio pada Rabu (30/11).

Tim Riset MTsN 7 Bantul Torehkan Prestasi Tingkat Nasional

Bantul (MTsN 7 Bantul)-Tim Riset MTsN 7 Bantul berhasil menorehkan prestasi di kompetisi LKTIN (Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional) dalam rangka Semarak Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2023. Kompetisi tersebut diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Program Studi Pendidikan Khusus Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA) Banten.

DWP Kankemenag Bantul Hadiri Pertemuan Caturwulan

Bantul (Kankemenag) - Eni Kartika Sari Ahmad Shidqi, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul beserta Pengurus menghadiri Pertemuan Caturwulan Dharma Wanita Persatuan Kementerian Agama DIY dalam rangka ulang tahun DWP ke 24 dan hari ibu. Acara berlangsung di PLHUT Kulonprogo, Senin (18/12). Hadir dalam kegiatan tersebut masing masing ketua dan pengurus DWP Kemenag Kabupaten/Kota. 

Agenda Rutin, Kankemenag Bantul Berikan Bantuan Rehab Rumah Layak Huni Peringatan HAB 78

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melaksanakan bhakti sosial rehab rumah layak huni untuk tiga pegawai non ASN di lingkungan Kankemenag Bantul. Penyerahan bantuan kepada tiga pegawai tersebut secara simbolis dan peletakan bata pertama dipusatkan di kediaman Lulut Bakdoyo di Kalurahan Srihardono, Kapanewon Pundong oleh Kepala Kantor, Ahmad Shidqi, Senin (18/12).