Lompat ke isi utama
x

OSIS MTsN 4 Bantul Gelar Senam Sehat

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Isi Jumat Sehat, Organisasi Siswa Intra Siswa Madrasah (OSIS) selenggarakan kegiatan Senam Sehat yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 7 dan 8 MTsN 4 Bantul, Jumat(16/2/2024). Senam bertempat di halaman madrasah dengan instruktur senam oleh Fery (8G) dan Anggita (7C).

Kepala MAN 1 Bantul Buka Kegiatan Peringatan Isra Mi'raj 1445 H

Bantul (MAN 1 Bantul) - Madrasah Aliyah Negeri 1 Bantul (MAN 1 Bantul) menyelenggarakan lomba untuk memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah. Peringatan Isra Mi'raj Tahun 2024 kali ini mengusung tema "Membentuk Generasi Unggul sebagai Manifestasi Islam Rahmatul Lil'alamin" Acara lomba dilaksanakan di halaman dan kelas MAN 1 Bantul, Jumat (16/02/2024).

Siswa MTsN 3 Bantul Memanen Kangkung Hasil Hidroponik 

Bantul (MTsN 3 Bantul) - MTsN 3 Bantul adalah madrasah yang beberapa waktu lalu lolos dari seleksi adiwiyata. MTsN 3 Bantul yang menyandang predikat madrasah adiwiyata, terus berupaya melestarikan lingkungan sekitar. Salah satunya adalah dengan membudidayakan tanaman hidroponik. Hidroponik adalah budidaya tanaman yang memanfaatkan air dan tanpa menggunakan tanah sebagai media. 

Parenting dan AMT Kelas 6 MIN 3 Bantul : Menuju Sukses ASPD 2024

Bantul (MIN 3 Bantul). Menjelang pelaksanaan ASPD tahun pelajaran 2023-2024, MIN 3 Bantul melaksanakan kegiatan parenting dan Achievement Motivation Training bagi seluruh peserta didik dan wali murid kelas 6 pada hari Jum'at (16/2) dengan tema "Be Amazing Students For Amazing Future".

Jaga Kebugaran Jasmani, Civitas MI Al Anwar Nangsri Gelar Senam Pagi

Bantul (MI Al Anwar Nangsri Pundong) – Guna menjaga kebugaran jasmani, civitas akademik Madrasah Ibtidaiyah Al Anwar Nangsri Pundong giatkan Jum’at Sehat dengan senam pagi, yang diikuti oleh seluruh peserta didik beserta pendidik dan tenaga kependidikan, Jumat (16/2/2024) di halaman madrasah.

Kamad MI Al Anwar Imbau Guru Berstatus ASN Laporkan SPT PPh Pajak Tahun 2023

Bantul (MI Al Anwar Nangsri) – Kepala Madrasah Ibtidaiyah Al Anwar Nangsri  Siti Fatimah mengimbau kepada seluruh guru yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk segera melaporkan SPT Pajak Penghasilan (PPh) tahun 2023. 

“Seluruh ASN wajib melaporkan SPT Tahunannya paling lambat 31 Maret 2024, jika tidak dilaporkan sampai batas waktu tersebut maka akan dikenakan sanksi,” ucapnya Jum'at (16/02/24) saat berada di ruang guru.

Siswa MTsN 3 Antusias Ikuti Kegiatan Seru dan Mengasah Kreativitas Saat Kegiatan Proyek 

BANTUL (MTsN 3 Bantul) - Jumat (16/2) seperti Jumat biasanya siswa MTsN 3 Bantul mengikuti kegiatan proyek sebagai implementasi Kurikulum Merdeka. Namun berbeda dengan Jumat lain, kali ini siswa ditantang untuk membuat media promosi untuk kegiatan market day di Jumat berikutnya. Hal itu karena MTsN 3 Bantul sedang mengambil tema kewirausahaan dalam kegiatan proyek kali ini. Bertempat di ruang kelas masing-masing dengan terdiri dari 3-4 kelompok semua siswa aktif membuat media promosi masing-masing.

Persiapkan Anggota OSIM yang Disiplin, MTsN 6 Bantul Adakan LDK Materi Kedisiplinan

Bantul (MTsN 6 Bantul) - MTsN 6 Bantul tanamkan semangat untuk menciptakan pemimpin masa depan yang berkualitas. Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTsN 6 Bantul menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) yang bertujuan untuk melatih kedisiplinan dan kepemimpinan para anggotanya. Kegiatan ini diikuti oleh 35 anggota OSIM masa bakti 2023-2024 yang berasal dari kelas VII dan VIII diruang labolatorium komputer pada Kamis (15/2/2023).

OSIM MTsN 6 Bantul Aktif Ikuti Latihan Dasar Kepemimpinan

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Siswa yang tergabung dalam Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) 2023/2024 dari Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Bantul mengikuti program Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK). Program ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memperkuat keterampilan kepemimpinan dan mempersiapkan mereka menjadi generasi pemimpin masa depan.

MTsN 6 Bantul Juara 3 CCA Tingkat DIY

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Tiga siswa  MTs Negeri 6 Bantul berhasil meraih prestasi membanggakan dalam ajang Lomba Cerdas Cermat Agama (CCA) tingkat provinsi yang diselenggarakan oleh SMK SMTI Yogyakarta pada Minggu, 11/02/2024. Ketiga siswa tersebut adalah Annisa Nur Karima, Aulia Syifaul Khusna, dan Nina Afifa Dhamayanti. Mereka berhasil meraih juara 3 dalam kompetisi bergengsi tersebut.

Kepala MAN 4 Bantul Buka Kompetisi MSCO

Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul menggelar MSCO (Manembayo Skill Competition) pertama kali pada Sabtu (10/2). MSCO merupakan sebuah ajang kompetisi yang melibatkan siswa siswi SMP/MTs dalam berbagai bidang umum, keagamaan, bahasa, hingga olahraga. MSCO 2024 ini diikuti oleh lebih dari 100 siswa siswi yang berasal dari 33 MTs/SMP di lingkungan DIY. Cabang lomba yang digelar antar lain MTQ, MHQ, Kaligrafi, Geguritan, Arabic Song, English Song, Story Telling dan Tenis Meja.

Suburkan Literasi, Perpustakaan MAN 3 Bantul Gelar Anjangsana Edukasi

Bantul (MAN 3 Bantul) - Perpustakaan Ulil Albab MAN 3 Bantul mengadakan kegiatan kunjungan ke Grhatama Pustaka (Balai Layanan Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY), Diorama Arsip Jogja, dan Perpustakaan SMA 1 Muhammadiyah Yogyakarta, Selasa (13/2). Kegiatan ini diikuti 50 siswa yang tergabung dalam Ekstrakurikuler Jurnalistik dan komunitas Book Lovers Club (BLC).

Dukung Siswa Kelas XII Sukses Studi Lanjut, MAN 3 Bantul Adakan Kunjungan Kampus

Bantul (MAN 3 Bantul) – MAN 3 Bantul melaksanakan Kunjungan Kampus ke Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta dan Universitas Nahdhatul Ulama (UNU) Yogyakarta pada Senin (12/2). Kegiatan ini diikuti oleh 241 siswa kelas XII dan 13 guru pendamping. Rombongan MAN 3 Bantul bertolak dari madrasah pukul 07.30 WIB dengan mengendarai 8 bus dan tiba pukul 08.30 WIB di UPN Veteran Yogyakarta. 

Guru MTsN 3 Bantul dikunjungi Penggurit Mbeling

Bantul (MTsN 3 Bantul) - Guru MTsN 3 Bantul yang baru saja mendapat predikat sebagai Duta Literasi Bantul, Sutanto, dikunjungi Penggurit mBeling, Akhir Lusono di kediamannya Celep RT. 07 Srigading Sanden Bantul, Minggu (11/2/2024).