Lompat ke isi utama
x
MTs7

Jumat Berkah MTsN 7 Bantul Menggelar Simaan Qur'an Juz 30 dan Do'a Bersama

Dikirim oleh liana pada 9 September 2024

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Pagi ini halaman utama gedung barat MTsN 7 Bantul terlihat penuh sesak oleh siswa-siswi kelas VII, VIII, IX  dan guru serta pegawai yang sedang melaksanakan agenda Jum’at berkah secara berjamaah.Dwi Hartati Waka Humas MTsN 7 Bantul menyampaikan tentang agenda” Jum’at berkah” hari ini di mulai dengan sholat Dhuha, simaan Juz 30, Asmaul Husna dan do’a bersama ANBK. Para siswa di anjurkan untuk membawa sajadah, sandal, Al Qur’an untuk siswa putra berpeci dan siswa putri berpeci.

Acara yang di laksanakan hari ini Jum’at (6/9)  dimulai pukul 06.50 WIB di awali dengan sholat dhuha berjama’ah yang di imami oleh Pasiyamto guru (Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) dan anggota tim Keagamaan MTsN 7 Bantul. Dilanjutkan simaan Qur’an Juz 30 dipimpin oleh Isnan Rosyid guru (Bimbingan Konseling (BK) dan pengampu Tahfidz.

Kepala MTsN 7 Bantul Hidayat mengatakan bahwa pembiasaan Jum’at berkah ini selain menjadi rutinitas amaliyah Madrasah juga bagian dari ikhtiar agar mendapatkan kesuksesan dalam melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). ”Untuk anak-anakku sekalian, jangan bermalas-malasan dalam membaca Al Qur’an, karena ahli Qur’an itu akan mendapatkan jaminan kesuksesan dunia dan akherat” tutur Hidayat. Sosok kepala Madrasah yang ramah dan lembut ini dikenal sangat dekat dengan seluruh siswa, pembawaannya yang tenang dan murah senyum membuat seluruh siswa menaruh hormat dan nyaman ketika berinteraksi denganya, maka tidaklah kaget ketika kegiatan simaan Quran ini beliau duduk di tengah kerumunan para siswa menjadikan  suasana terasa syahdu dan tenang. (Khan)