Mujahadah dan Sholat Dhuha MTsN 5 Bantul Berjalan Lancar Khidmat
Bantul (MTsN 5 Bantul) - MTsN 5 Bantul menggelar mujahadah dan sholat dhuha pada Senin (4/11/2024) di halaman madrasah. Kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap hari Senin minggu I dan IV, dua kali setiap bulan.
Sholat dhuha dipimpin oleh Moh Hani Saputro dan dilanjutkan mujahadah membaca Ratib Al-Haddad yang dipimpin Ulil Amri, guru Bahasa Arab madrasah. “Kegiatan sholat dhuha dan mujahadah ini sebagai wasilah atau sarana/perantara yang digunakan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT,” tegas Faris Mansuri. Lebih lanjut Faris menyampaikan bahwa siswa akan merasa tenang dan sabar dalam dalam menuntut ilmu di madrasah.
Berdzikir mendatangkan berkah bagi umat Islam, salah satu bentuk dzikir yang memiliki keutamaan luar biasa adalah Ratib Al- Haddad. Dzikir tersebut menjadi pintu menuju rahmat Allah, membawa keamanan, kekayaan, dan berkah di setiap langkah hidup. Adapun keutamaan sholat dhuha yakni: membuka pintu rezeki, mempermudah urusan, menjaga kesehatan, memperpanjang umur, membersihkan dosa, meningkatkan iman dan taqwa.(Mt)