Lompat ke isi utama
x

Sebanyak 39 Peserta MQK dari Kabupaten Bantul Siap Maju ke Tingkat Nasional

Bantul (Kankemenag) - Kafilah Musabaqah Qira’atil Kutub (MQK) Daerah Istimewa Yogyakarta siap maju ke tingkat nasional. Sebanyak 48 santri berhasil lolos dalam seleksi tingkat DIY Tahun 2023, 39 diantaranya berasal dari Kabupaten Bantul. Kegiatan MQK tersebut diselenggarakan di Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Ahad (11/6).

Kankemenag Bantul Gandeng Pemkab Bantul dan FKPP untuk Gelar MQK Tahun 2023

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag) melalui Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul dan Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Kabupaten Bantul selenggarakan Musabaqah Qira’atil Kutub (MQK) tahun 2023 di aula lantai 3 komplek kantor Bupati Bantul, Senin (5/6). 

Seksi PD Pontren Gelar Bimtek Peningkatan Mutu dan Pelayanan Pendidikan

Bantul (Kankemenag) – Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Mutu dan Pelayanan Pendidikan pada Lembaga Pendidikan Keagamaan Islam. Bimtek berlangsung di Aula PLHUT (Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu), Kamis (25/5). Dalam kesempatan ini Seksi PD Pontren menghadirkan narasumber dari UPTD Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kabupaten Bantul.

Pendis Kankemenag Bantul Lakukan Studi Tiru ke MAN IC Serpong

Serpong (Kankemenag Bantul) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melakukan studi tiru ke MAN Insan Cendekia (IC) Serpong, Banten, Senin (15/5). Studi tiru ini dalam rangka meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di lingkungan Kankemenag Bantul. 

Kegiatan ini digagas oleh Seksi Pendidikan Islam, yaitu gabungan dari Seksi Pendidikan Madrasah (Dikmad), Pendidikan Agama Islam (PAIS), dan Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren).

Seksi PD Pontren Gelar Sosialisasi Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Qur'an

Bantul (Kankemenag) - Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melaksanakan Sosialisasi Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Qur'an (SIPDARPQ) di aula kantor, Kamis (6/4). Acara ini diikuti oleh pengurus Taman Kanak-kanak Al-Qur’an/ Taman Pendidikan Al-Qur’an (TKA/TPA) di Kabupaten Bantul.

Seksi PD Pontren dan Bidang PAKIS Dampingi Aziz Saleh dalam Monitoring Ujian Satuan Pendidikan PKPPS

Bantul (Kankemenag) - Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melaksanakan monitoring Ujian Satuan Pendidikan PKPPS jenjang Ulya tahun Pelajaran 2022/2023 di Ponpes Al Kandiyas Krapyak, Yogyakarta, Selasa (7/3). Dalam monitoring ini, Seksi PD Pontren dan Bidang PAKIS Kanwil Kemenag DIY mendampingi Aziz Saleh dari Kemenag RI.

Mujahadah dan Doa Bersama Dalam Rangkaian Acara Peringatan Hari Santri Tahun 2022

Bantul (Kankemenag) - Peringatan Hari Santri Tahun 2022 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) diwarnai dengan berbagai kegiatan. Setelah melaksanakan upacara bendera pagi tadi dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada 100 santri berprestasi dilanjutkan Mujahadah dan Do'a bersama. Kegiatan ini juga ditayangkan secara live melalui channel Youtube Kemenag Bantul, Sabtu (22/10).

Berlangganan Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren